Mitsubishi Kembangkan Mobil Listrik Murah Mulai 2023

Senin, 28 Juni 2021 | 10:10 WIB
Mitsubishi Kembangkan Mobil Listrik Murah Mulai 2023
Mitsubishi i-MiEV dalam pameran Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2019, di Balai Kartini, Jakarta. Bersama Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Panjaitan [ANTARA FOTO/Galih Pradipta/foc]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebagai bagian dari rencana menjadi produsen mobil listrik mumpuni, Mitsubishi baru-baru ini mengumumkan siap merilis mobil listrik murah. Banderol ditetapkan kurang dari 18.100 dolar Amerika Serikat (AS) untuk pasar dalam negeri Jepang.

Berdasarkan Nikkei Asia, mobil listrik murah dari Mitsubishi ini akan dirilis pada 2023. Modelnya sendiri akan menggunakan basis yang sama dengan Minicab i-MiEV.

Namun baterai yang digunakan adalah jenis baru yang lebih murah, untuk membantu mewujudkan kehadiran mobil listrik dengan harga kompetitif untuk pasar domestik Negeri Matahari Terbit.

Begitupun, harga mobil listrik murah ini masih akan lebih mahal daripada kendaraan bertenaga gas termurah produksi Mitsubishi.

Baca Juga: Mitsubishi Ralliart Siap Dihidupkan Kembali, Bagaimana dengan Lancer Evolution?

Mobil listrik Renault Zoe dipamerkan di Paris Motor Show pada akhir September kemarin (AFP/Eric Piermont).).
Mobil listrik Renault Zoe. Sbeagai ilustrasi produk elektrifikasi Renault (AFP/Eric Piermont).).

Sementara Renault, mitra aliansi Mitsubishi dalam Aliansi Renault-Nissan-Mitsubishi, akan meluncurkan Renault Dacia Spring senilai 20.300 dolar AS sebagai mobil listrik paling terjangkau di Eropa.

Dengan harga yang lebih murah dibanding kompetitor, mobil listrik milik Renault ini tentunya memiliki kinerja yang lebih rendah.

Renault Dacia Spring hanya mampu menempuh jarak 230 km dalam sekali pengisian daya. Sedangkan Mitsubishi akan memiliki jangkauan sekitar 150 km.

Strategi bisnis yang dilakukan Mitsubishi ini menjadi sedikit gambaran bila komponen pengembangan mobil listrik sudah lebih terjangkau. Walaupun beberapa merek mobil tetap berfokus untuk mengembangkan mobil premium dalam harga tinggi.

Baca Juga: Viral Mobil Tua Tarik 2 Mitsubishi Pajero Sport Sekaligus, Publik: Usia Cuma Angka

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI