Dan hasilnya mencengangkan, dalam arti kondisi positif pengemudi kendaraan yang menyandang virus Corona masih saja ditemukan.
Selamat membaca lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com. Selamat berkarya dan lindungi selalu diri sendiri serta orang-orang terkasih dengan mengindahkan dan menerapkan protokol kesehatan.
1. Rapid Test Antigen Jembatan Suramadu Hingga Dini Hari, 83 Pengendara Positif
![Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi memantau lalu lintas kendaraan bermotor di Jembatan Suramadu arah ke Kota Surabaya, Jatim, serta memantau kegiatan rapid test antigen secara massal sejak Minggu (6/6/2021) hingga Senin (7/6/2021) dini hari [Humas Pemkot Surabaya via ANTARA].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/06/07/30282-rapid-midnight-surabaya.jpg)
Sekitar 2.600 pengemudi kendaraan bermotor di sektor roda dua maupun roda empat yang melintas di Jembatan Suramadu arah Kota Surabaya, Jawa Timur menjalani rapid test antigen secara massal. Pemeriksaan berlangsung sejak Minggu (6/6/2021) hingga Senin (7/6/2021) dini hari.
Dikutip dari kantor berita Antara, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, pada Senin menyatakan bahwa dari total pengemudi yang diperiksa, ada 83 orang dinyatakan positif usai menjalani rapid antigen.
2. Tesla Model S Plaid Plus Secara Resmi Batal Melantai
![Tesla Model S Plaid, yang batal melantai [Tesla via ANTARA].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/06/04/88409-tesla-model-s-plaid.jpg)
Di minggu terakhir April 2021, Chief Executive Officer (CEO) Tesla Incorporation, Elon Musk menyatakan bahwa kuartal pertama tahun ini perusahaan mobil listrik miliknya menghadapi berbagai tantangan.
"Rantai pasokan dan suku cadang saat ini menjadi hal paling sulit yang pernah kami alami dalam menjalankan produksi Tesla. Jelas, kami kesal dengan masalah kekurangan chip. Ini adalah masalah besar," paparnya saat itu.