Deretan Koleksi Kendaraan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Ada yang Unik

Cesar Uji Tawakal Suara.Com
Senin, 07 Juni 2021 | 19:15 WIB
Deretan Koleksi Kendaraan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Ada yang Unik
Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas di DPR RI, Senin (31/5/2021). [Suara.com/Novian Ardiansyah]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Belakangan ini nama Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas santer disebut-sebut. Harta kekayaan dari Menag ini pun jadi sorotan, begitu juga dengan koleksi kendaraannya.

Menurut dokumen Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), sosok yang juga dikenal dengan sebutan Gus Yaqut ini tercatat beberapa kali gonta-ganti mobil.

Dokumen yang dilaporkan pada 7 April 2016, menyebut bahwa pada saat dirinya masih menjabat sebagai Anggota DPR RI 2014-2019, ia tercatat memiliki dua unit mobil.

Mobil tersebut adalah Mazda Biante tahun 2014 dengan taksiran harga Rp 400 juta. Selain itu dia juga punya Mazda CX-5 dengan taksiran harga Rp 482 juta.

Baca Juga: Kebijakan PPnBM Turut Mengubah Perilaku Konsumen dan Dealer Mobil Bekas

LHKPN Menag Yaqut Cholil Qoumas 2016. (elhkpn.kpk.go.id)
LHKPN Menag Yaqut Cholil Qoumas 2016. (elhkpn.kpk.go.id)

Sebelumnya, ia juga sempat punya Nissan Cefiro tahun 1990 yang kemudian dijual. Dokumen ini menyebutkan bahwa mobil ini dulunya punya taksiran harga sebesar Rp 7 juta.

Dua mobil di atas masih bertahan di garasi dari lelaki asal Rembang ini menurut dokumen yang dilaporkan pada 19 Juni 2019.

LHKPN Menag Yaqut Cholil Qoumas 2018. (elhkpn.kpk.go.id))
LHKPN Menag Yaqut Cholil Qoumas 2018. (elhkpn.kpk.go.id))

Lalu, setelah menjabat sebagai Menteri Agama, Yaqut tercatat mengganti mobilnya Mazda Biante dengan sedan Mercedes Benz keluaran tahun 2018 dengan harga Rp 980 juta.

Uniknya, Yaqut juga tergitung setia dengan Mazda CX-5 yang sudah menemani sejak 2015.

LHKPN Menag Yaqut Cholil Qoumas 2020. (elhkpn.kpk.go.id)
LHKPN Menag Yaqut Cholil Qoumas 2020. (elhkpn.kpk.go.id)

Secara teknis, mobil ini cukup istimewa dengan mesin SKYACTIV-G 4 cylinder DOHC 16 valve berkapasitas 2.488 cc.

Baca Juga: Ditenagai oleh Kincir Angin, Cara Kerja Mobil Nyentrik Ini Mencengangkan

Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 190 PS/6.000 rpm dan torsi 251 Nm/3.250 rpm.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI