Suara.com - Beberapa waktu lalu viral di media sosial seorang pemotor yang mengacungkan jari tengah ke arah rombongan pesepeda.
Hal ini diduga lantaran pemotor merasa terganggu dengan rombongan pesepeda karena memadati jalanan umum.
Saking viralnya, banyak meme kocak bertebaran di media sosial terkait permasalahan ini. Salah satunya yang terlihat dalam akun Instagram @tendypao.
Dalam unggahannya tersebut, ia membuat desain motor unik yang membuat para warganet terheran-heran.
Baca Juga: Pesepeda Road Bike yang Tidak Patuh Jalur Sepeda Akan Ditilang
Bagaimana tidak, pengunggah memposting foto dimana motor dimodifikasi dengan menggabungkan bagian belakang sepeda.
Tampak bagian muka, terlihat motor Honda BeAT. Sedangkan pada bagian belakang tampak sepeda dengan merek Canyon.
Ia menyebut kalau kolaborasi ini dinamakan Canyon BeAT. Penampakan dari modifikasi perpaduan unik antara Honda BeAT dan roadbike ini sontak mencuri perhatian warganet.
"Ternyata..mereka masih teman satu komunitas..mungkin itu moment ketika launching Canyon BeAT," tulis caption foto yang diunggah @tendypao.
Potret ini modifikasi motor Honda BeAT dan roadbike pun mengundang respon dari warganet di kolom komentar.
Baca Juga: Heboh Soal Pemotor Acungkan Jari Tengah ke Pesepeda, Dokter Tirta Beri Tanggapan Bijak
"Pamor BeAT naik dri mbeer jdi duta keselamaran berkendara," tulis salah seorang warganet.
"Bukan roadbike tapi barbar bike wkkwkw," beber warganet lain.
"Apakah harus Satria FU pink ban racing turun ke jalan untuk memberantas kearoganan,"celetuk warganet lainnya. Wah, bagaimana menurut pendapat kalian, nyentrik banget ya tampilan modifikasi ini?