Suara.com - Malang nian nasib maling mobil yang satu ini. Niat ingin mendapatkan mobil incarannya, malah harus masuk rumah sakit.
Dilansir dari mmamania, seorang maling mobil harus mengalami nasib nahas setelah dirinya dipukul oleh pemilik mobil incarannya.
Ternyata mobil incarannya tersebut milik seorang petarung UFC kelas berat yang berada di peringkat tiga dunia, Derrick Lewis.
Maling tersebut tidak tahu kalau pemilik mobil merupakan petarung UFC. Insiden ini bermula saat maling mengetahui ada sebuah mobil Ford terparkir.
Baca Juga: Diteriaki Maling, Debt Collector Babak Belur Dihajar Warga
Ia pun berinisiatif ingin membobol mobil tersebut. Namun aksinya tersebut berhasil diketahui oleh pemilik, Derrick Lewis.
Melalui akun Instagramnya, Derrick Lewis sempat memposting kejadian tersebut. Dia juga memastikan kalau si maling 'dalam keadaan baik-baik saja,' meski sempat dia hajar. Postingan tersebut kini sudah dihapus Derrick Lewis.
"Mr. Lewis menceritakan dia mendatangi si tersangka, menyerangnya, menguncinya di tanah sampai polisi datang," demikian pernyataan petugas juru bicara kepolisian Houston, Jodi Silva.
Maling tersebut kemudian diserahkan ke pihak kepolisian setempat. Namun sebelum itu, ia harus dilarikan ke rumah sakit lantaran kena hajar Derrick Lewis.
Tidak diketahui pasti apakah maling tersebut mengalami luka cukup parah atau tidak. Tetapi setelah pemeriksaan di rumah sakit, ia pun langsung diamankan pihak kepolisian setempat untuk dimintai keterangan.
Baca Juga: Viral Video Rekaman CCTV Maling Motor Beraksi di Cikarang
Duh apesnya maling mobil ini. Niat dapat mobil curian, malah kena bogem petarung UFC.