Demi Bantu Pasien Covid-19, Pengusaha Muda Sulap Innova Jadi Ambulans

Minggu, 16 Mei 2021 | 15:31 WIB
Demi Bantu Pasien Covid-19, Pengusaha Muda Sulap Innova Jadi Ambulans
Ilustrasi All-New Kijang Innova yang baru diluncurkan di Jakarta, Senin (23/11/2015). [Suara.com/Deny Yuliansari]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pandemi Covid-19 memang belum berakhir. Bahkan di India muncul gelombang kedua Covid-19.

Hal ini membuat sejumlah fasilitas kesehatan hingga tenaga medis di sana kelabakan karena ledakan pasien covid-19.

Hal ini pun membuat salah satu pengusaha asal India merelakan mobilnya diubah jadi ambulans.

Dilansir dari Cartoq, seorang pengusaha asal Madhya Pradesh rela menyulap Toyota Innova menjadi ambulans.

Baca Juga: Belasan Warga Kota Malang Positif Covid-19 Diduga Klaster Masjid

Tak tanggung-tangung, ia mengubah 5 unit Toyota Innova menjadi ambulans demi bantu pasien Covid-19.

Dalam ubahannya, terlihat desain interior dirombak seperti layaknya ambulans.

Toyota Innova disulap menjadi ambulans untuk bantu pasien covid-19 (Youtube)
Toyota Innova disulap menjadi ambulans untuk bantu pasien covid-19 (Youtube)

Pada baris kedua dan ketiga, jok ditidurkan sebagai tempat pasien yang akan dibawa menuju rumah sakit terdekat.

Ternyata di dalam kabin tersebut juga disediakan tabung oksigen layaknya yang ada di rumah sakit.

Pengusaha ini mengaku tidak akan menarik biaya sepersen pun dan ikhlas menghibahkan mobilnya tersebut menjadi ambulans.

Baca Juga: Warga Jakarta Pulang Mudik Harus Lapor RT dan RW

Ia juga berujar kalau sewaktu-waktu membutuhkan ambulans lagi, ia siap melakukan modifikasi kembali dengan mobil yang ia punyai.

Sejauh ini, sudah ada 5 unit Toyota Innova dan Toyota Etios yang dijadikan ambulans dadakan tersebut.

Salut dengan aksi pengusaha ini!

Untuk melihat video selengkapnya, silakan klik Di SINI!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI