Suara.com - Di beberapa titik di sejumlah tempat, para aparat bertugas menghadang laju para pemudik yang masih ngeyel untuk mudik.
Mereka pun berjibaku untuk menahan arus mudik dan menyuruh putar balik sesuai dengan aturan yang diberlakukan pemerintah tentang larangan mudik.
Tetapi kadang tak sedikit dari para pemudik yang tetap nekat untuk menerobos hadangan aparat.
Ada yang nekat mencari jalan tikus, ada juga yang hingga nekat menabrak aparat yang berjaga demi bisa mudik.
Baca Juga: Satu Hari Jelang Lebaran 2021, Jalur Utama Puncak-Cianjur Sepi Kendaraan
Tetapi bagaimana dengan insiden satu ini yang membuat pemudik justru tak mau ngeyel dan ngotot untuk menerobos penyekatan.
Dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @ndorobeii, terlihat rombongan pemudik memilih untuk berhenti dan tidak melanjutkan perjalanan gara-gara dihadang oleh seekor sapi.
Sapi tersebut diam di tengah jalan seolah memblokir jalur tersebut. Setiap ada yang hendak lewat, sapi tersebut seolah mengamuk dan berusaha menyeruduk.
Hal ini menimbulkan antrean panjang di kedua sisi. Selain mereka yang hendak mudik, terlihat juga banyak truk pengangkut hasil perkebunan yang berhenti di sisi jalan akibat tidak bisa lewat.
"Sapi yang berdiri di tengah jalan itu sempat membuat antrian panjang para pemudik lokal dan juga truk angkutan logistik," tulis caption dari unggahan tersebut.
Baca Juga: Diduga Jadi Provokator Pemudik, Sopir Bajaj Hampir Ditangkap Polisi
Insiden ini pun viral di media sosial dan mendapatkan respons dari warganet di kolom komentar.
"Sapi : kan dah gw bilang gaboleh mudik, ngeyel," tulis @ih***ly.
"Karena tidak ada polisi yg turun berjaga, seekor sapi nekat mengambil inisiatif melakukan penyekatan arus mudik," beber @aziz.f.he***mi.
Untuk melihat videos elengkapnya, klik DI SINI!