Suara.com - Kabar gembira bagi para pemilik model kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi Motors di Indonesia. Pasalnya, PT Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memberikan promo menarik bagi Anda yang ingin mengunjungi KidZania Jakarta.
Melalui Program "Join Promo", para pemilik mobil Mitsubishi dapat memanfaatkan diskon 50 persen untuk pembelian tiket masuk ke KidZania Jakarta. Promo ini berlaku untuk anak-anak-anak maupun orang dewasa.
Promo diskon 50 persen berlaku setiap hari, baik hari biasa maupun pada musim liburan. Periode promonya sendiri berlangsung sejak 8 Mei hingga 31 Desember 2021.
Program Join Promo hanya berlaku untuk pembelian langsung/ walk-in di airport counter KidZania Jakarta. Pembelian maksimal 4 tiket anak atau dewasa di airport counter.
Baca Juga: Ayo, Sambut Idul Fitri bersama Promo Lebaran Service Fair dari Mitsubishi!
Promo hanya dapat dilakukan 1 kali transaksi dalam 1 hari. Adapun usia bermain dimulai dari usia 9 tahun, dan maksimal 59 tahun. Promo tidak berlaku untuk pembelian toddler, e-ticket, voucher, tiket grup, corporate, paket ulang tahun, presales dan tidak dapat digabungkan dengan program lainnya.
Model kendaraan Mitsubishi Motors yang dapat mengikuti Join Promo adalah New Pajero Sport, Pajero Sport, Xpander, Xpander Cross, dan Eclipse Cross, Outlander PHEV. Selain itu juga Outlander Sport, Mirage, Delica, Lancer, Eterna, Maven, Grandis, Galant, Triton, Strada, Strada Triton, L300, T120ss, dan sebagainya.
Presiden Direktur PT MMKSI, Naoya Nakamura menjelaskan, promo ini merupakan bentuk konsistensi perusahaan dalam mendukung edukasi dunia otomatif untuk anak.
“Kami menyadari bahwa anak-anak adalah penerus dan penentu masa depan. Hal inilah yang menginspirasi kami untuk dapat berkontribusi dalam memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan, agar anak dapat bermain sekaligus belajar bersama Mitsubishi," ucapnya.
Naoya Nakamaru menambahkan, perusahaan ingin memperluas kesempatan dan memerikan pengalaman tersebut kepada seluruh keluarga dan konsumen pengguna Mitsubishi Motors, dengan kemudahan mengunjungi KidZania Jakarta.
Baca Juga: Cerianya Puluhan Anak Yatim Coba Profesi yang Dicita-citakannya di Kidzania
"Hal ini sejalan dengan prinsip kendaraan Mitsubishi Motors yang hadir untuk beragam kebutuhan dan pereferensi penggunanya, untuk mendukung aktifitas dan petualangan kehidupan sehari-hari,” imbuhnya.
Kerja sama MMKSI dengan KidZania Jakarta telah dimulai sejak 11 April 2016. Kerja sama ini merupakan upaya untuk memperkenalkan dunia otomotif, terutama brand Mitsubishi Motors kepada anak-anak, sekaligus menanamkan pengetahuan dan pendidikan tertib berlalulintas dan keselamatan berkendara sejak dini.
Establishment Mitsubishi Motors di KidZania Jakarta dibentuk menyerupai kegiatan bisnis yang dilakukan MMKSI, sebagai distributor resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi Motors di Indonesia, namun dalam skala anak-anak.
Terdapat empat wahana edukatif Mitsubishi Motors yang terdapat di KidZania Jakarta, yakni:
1. Mitsubishi Motors Training Center
Arena ini memiliki 3 aktivitas, pertama, Safety Driving School, dimana anak-anak belajar berkendara dengan aman menggunakan Driving Simulator sebagai salah satu syarat untuk mendapatkan SIM, yang bisa digunakan untuk berkendara di Mitsubishi Race Track.
Kedua, Mechanic Corner, di mana anak-anak akan belajar menjadi mekanik Mitsubishi dengan melakukan tes gas emisi dan juga wheel balancing. Ketiga, Driving License Office, dimana anak-anak akan mendapatkan SIM setelah memenuhi semua persyaratannya.
2. Mitsubishi Motors Car Dealer
Di establishment ini, anak-anak dapat melatih kemampuan berkomunikasi dengan bermain peran sebagai wiraniaga dan customer. Saat menjadi wiraniaga, anak akan menawarkan serta memberikan informasi tentang produk Mitsubishi yang dipamerkan di establishment Mitsubishi Car Dealer. Terdapat juga mesin yang dipajang untuk memperkenalkan cara kerja mesin kendaraan kepada anak-anak.
3. Mitsubishi Motors Race Track
Di establishment ini anak-anak yang telah mendapat SIM dan memenuhi batas minimum tinggi badan dapat menjajal kemampuan mengemudi dan menjadi pebalap. Terdapat beberapa pilihan kendaraan, yaitu Mitsubishi Pajero Sport, Xpander, Delica, Outlander Sport, Mirage, dan Triton, dengan total 8 unit.
4. Mitsubishi Motors Test Drive
Establishment ini ditujukan bagi anak-anak yang telah mendapatkan SIM namun tinggi badannya masih di bawah batas minimum untuk establishment Race Track agar tetap dapat ikut mencoba mengendarai mobil.