Suara.com - Produsen motor 'lokal' Malaysia, Aveta, belum lama ini merilis motor yang bentuknya bikin garuk-garuk kepala.
Menyandang nama Aveta Dayang ADV 150, motor matik ini punya tampang yang sekilas terlihat identik dengan Honda ADV150 yang menjadi pionir di segmen motor matik petualang di segmen motor 150-an cc.
Dilansir dari RideApart, motor ini merupakan hasil rebranding dari Dayang oleh Aveta, membuat motor ini sah-sah saja disebut sebagai motor China.
Aveta Dayang ADV 150 diproduksi oleh Chongqing Rato Power Manufacturing di China, dan dilengkapi dengan mesin 150cc silinder tunggal, berpendingin cairan.
Baca Juga: Daihatsu Rocky Meluncur Bareng Toyota Raize, Ini Fitur Andalan Interiornya
Mesin motor ini mampu menghasilkan 13 tenaga kuda atau sekitar 9,6 kW. Tenaga dari motor ini sedikit berada di bawah Honda ADV 150 yang mencapai 10,7 kW.
Fitur dari motor matik ini sebetulnya cukup banyak. Dengan rangkaian lengkap lampu LED yang menghiasi ujung depan dan belakang motor, matik petualang ini mendapat layar TFT warna tujuh inci yang mewah yang mampu menampilkan banyak fitur, termasuk navigasi GPS.
Tak cuma itu, bahkan motor ini dibekali mendapat kontrol lampu latar, port pengisian USB, dan sistem pemantauan tekanan ban built-in.
Berbicara soal harga, Dayang ADV ini dijual di Malaysia dengan harga setara 2.400 dolar AS atau senilai nyaris Rp 34 jutaan.
Harga ini tentu cuma selisih sedikit jika dibandingkan dengan ADV150 bikinan Honda yang dijual di Tanah Air seharga mulai dari Rp 35 jutaan untuk varian termurah.
Baca Juga: Polisi Tangkap Maling Motor Bersenpi di Pos Penyekatan Mudik Bekasi