Suara.com - Ruang serba sempit pada kolong mobil membuat pekerjaan untuk melakukan perawatan mesin menjadi penuh tantangan dan risiko.
Hal itu juga berlaku untuk pekerjaan simpel, seperti ganti oli misalnya. Salah langkah sedikit saja, mekanik bisa saja langsung kena apes, seperti yang satu ini.
Viral di media sosial, aksi lelaki saat hendak menguras oli mesin sebuah kendaraan roda empat yang berujung apes.
Aksi tersebut terekspos ke media sosial melalui unggahan akun Instagram @superbbikers, Minggu (2/5/2021).
Baca Juga: Daftar 11 Mobil Baru yang Mengaspal di Indonesia selama April 2021
Dalam video ini terlihat momen saat lelaki tersebut membuka lubang pembuangan oli.
Namun alih-alih mengalir ke tempat penampungan, guyuran minyak hitam tersebut malah muncrat ke arah muka dari lelaki ini.
Sekilas mengenai "perolian duniawi", dikutip dari situs resmi Daihatsu, disarankan untuk segera mengganti oli mesin mobil saat sudah menempuh jarak 10.000 km atau saat sudah pemakaian selama 6 bulan sekali.
Perlu dicatat bahwa, waktu penggantian 10.000 km bisa dilakukan jika oli yang digunakan berjenis full sintetik. Sementara jika menggunakan oli bercampur mineral maka harus segera diganti olinya ketika dipakai 5000 km.
(*) Untuk menyaksikan video terkait, klik di sini.
Baca Juga: Istri Tempelkan Pesan Menohok di Kaca Mobil Suami, Biar Tak Macam-macam