Suara.com - Menteri Perindustrian (Menperin), Agus Gumiwang Kartasasmita mengapresiasi kolaborasi Toyota dan Daihatsu yang kembali memperkenalkan produk kembar perakitan lokal . Yaitu Toyota Raize dan Daihatsu Rocky.
Menurut Menperin, produk Raize-Rocky merupakan bukti kuat sebuah komitmen untuk terus melakukan inovasi investasi berkelanjutan, penyerapan tenaga kerja, menggandeng mitra lokal untuk memperkuat struktur industri otomotif nasional.
"Raize-Rocky merupakan kendaraan di bawah 1.500 cc yang punya pangsa pasar besar di Indonesia sebesar 34,1 persen utk periode Jan-Feb 2021. Dengan mengusung model SUV yang akan memenuhi ekspektasi customer terkait ketangguhan dan kelincahan," ujar Menperin, saat membuka perkenalan produk kolaborasi Raize-Rocky secara virtual, Rabu (28/4/2021).
Menperin menambahkan, hadirnya Raize-Rocky tentunya akan memperkuat posisi Indonesia sebagai basis produksi sehigga memperbesar peluang ekspor dengan negara FTA (Free Trade Agreement), dan lebih banyak lagi pemasok lokal termasuk industri kecil dan menengah dalam rantai operasi bisnis Toyota dan Daihatsu di Indonesia.
Baca Juga: Toyota Raize Punya Pilihan GR Sport?
"Kami apresiasi setinggi-tingginya kepada Daihatsu-Toyota serta Astra atas perkenalan dua produk ini. Kami berharap ini akan memberikan dampak positif sekaligus dukung perekonomian Indonesia secara keseluruhan," ungkap Menperin.
Dalam rangka meningkatkan produksi dalam negeri pemerintah telah menerbitkan relaksasai PPnBM yang berlaku mulai 1 Maret - 31 Desember 2021 untuk kendaraan bermotor roda empat dengan kapastias mesin sampai dengan 1.500cc dan mulai 1 April relaksasi ini diperluas sampai dengan kapasitas mesin 2.500cc.
Sampai akhir Maret terjadi peningkatan penjualan signifikan 140 persen dari penjualan Februari 2021. Hal ini tentunya akan berdampak positif bagi pemulihan sektor industri otomotif sehingga akan mampu mendongkrak perekonomian.
"Sebagai peserta relaksasi PPnBM saya harap Daihatsu berkomitmen meningkatkan lokal komponen lebih dari 70 persen termasuk engine, body, sasis, dan transmision," tutup Menperin.
Baca Juga: All New Toyota Raize Akan Segera Meluncur pada 30 April di Indonesia