Suara.com - Seorang pegawai negeri sipil (PNS) dengan nama Irwan Rusfiady Adnan baru-baru ini tengah menjadi sorotan usai koleksi kendaraanya yang serba mewah terekspos ke publik.
Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Makassar ini punya beberapa moge Harley-Davidson dan mobil sport Ford Mustang yang harganya tembus miliaran.
Menurut hasil pantauan Suara.com pada berkas Laporan Harta kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), sempat tercatat terjadinya kenaikan kekayaan secara signifikan pada tahun 2017-2018.
Pada tahun 2017, total hartanya mencapai Rp 8.224.963.000. Sementara pada tahun 2018, hartanya bertambah menjadi Rp 53.618.626.239. Selisih umlahnya mencapai sekitar Rp 45,3 miliar dalam setahun.
Selanjutnya data terakhir dengan tahun periodik 2019, total hartanya kembali bertambah hingga Rp 56.449.323.791.
Belum lagi jika berbicara mengenai koleksi kendaraanya. Begini perbedaannya dari sepanjang tahun 2017-2019:
1. 2017

Pada tahun tersebut, Irwan tercatat punya koleksi alat transportasi senilai Rp 550 juta dengan rincian berupa satu unit Harley-Davidson XR 1200 tahun 2021 seharga Rp 150 juta.
Selain itu ia punya mobil Jeep tahun 2012 dengan taksiran harga Rp 400 juta.
Baca Juga: Sebut Ponpes Tak Berizin, Rizieq ke Pejabat Kemenag: Apa Boleh Dibubarkan?
2. 2018