Suara.com - Masih ingat sosok sports car Porsche putih yang menyerobot masuk jalur busway TransJakarta dan menyuruh driver bus mundur agar mobilnya bisa keluar lagi (silakan klik di sini untuk detailnya)? Ini perkembangan situasinya, sebagaimana dikutip dari kantor berita Antara.
Kekinian, Polda Metro Jaya telah menangkap pengemudi sports car Porsche berwarna putih yang viral lantaran masuk jalur TransJakarta di Jalan Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Jakarta Selatan, Jumat (23/4/2021) itu.
"Diamankan sore ini, kendaraannya berada di Ditlantas Polda Metro Jaya," jelas Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus, saat dikonfirmasi, Sabtu (24/4/2021).
Sekali lagi, peranti Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) atau tilang elektronik memiliki peran dalam menemukan pengguna jalan raya di lajur yang tidak semestinya itu.
Baca Juga: Prajurit TNI di Merauke Mendaraskan Doa Bagi KRI Nanggala-402
Disebutkan Kabid Humas Polda Metro Jaya, bahwa identitas kendaraan dan pengemudi bisa didapatkan berkat kamera tilang ETLE.
Meski demikian, Kombes Pol Yusri Yunus belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut terkait kasus ini, karena pengemudinya masih diperiksa oleh penyidik Ditlantas Polda Metro Jaya.
Sebelumnya, beredar sebuah video viral di media sosial yang memperlihatkan satu unit Porsche warna putih berhenti di jalur khusus bus TransJakarta, pada ruas Jalan Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Jakarta Selatan.
Dalam video yang diunggah akun @Jakarta.terkini itu terlihat pengemudi Porsche putih membuka kaca dan mengeluarkan tangan, meminta meminta sopir bus TransJakarta yang berada di belakangnya untuk mundur.
Namun diabaikan dan bus TransJakarta tidak bergerak sedikit pun, menolak untuk mundur hingga akhirnya sedan mewah itu melaju di jalur TransJakarta.
Baca Juga: Pameran 10 Hari, IIMS Hybrid 2021 Dapat Sambutan Menggembirakan