Suara.com - Menparekraf, ganti mobil, IIMS Hybrid 2021, mobil listrik, Royal Enfield Himalayan, Gemini T14, Harley-Davidson, Toyota bZ4X, konsep, Sandiaga Uno, Toyota Corolla Cross Hybrid, modifikasi, dan tips kendaraan menjadi highlight dari lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com yang dipetik dari tayangan kemarin.
Menparekraf Sandiaga Uno memberikan warna tersendiri saat hadir di Indonesian International Motor Show atau IIMS Hybrid 2021. Selain mengobrol seputar Destinasi Super Prioritas akan memiliki wisata otomotif, ia juga meminang satu unit mobil.
Pilihannya jatuh kepada produk terelektrifikasi atau mobil listrik. Yaitu Toyota Corolla Cross Hybrid. Mengapa tidak murni mobil kategori Battery Electric Vehicle (BEV)? Begini alasannya.
Sementara itu, dari pentas roda dua di acara sama, IIMS Hybrid 2021, hadir Royal Enfield Himalayan yang tampil makin garang dengan inspirasi tunggangan Reli Dakar. Diberi tajuk Gemini T14, sepeda motor ini mengalami proses modifikasi seru.
Masih seputar sepeda motor, kali ini membahas rekanan Harley-Davidson di Negeri Tirai Bambu. Hasilnya adalah kuda besi dengan kapasitas mesin tak lebih dari 300cc. Garangkah sosoknya?
Lantas dari sektor roda empat, mari simak canggihnya mobil konsep tenaga listrik dari Toyota. Diberi panggilan Toyota bZ4X, tampilan eksterior tampak menawan.
Dan sebagai penutup adalah tips kendaraan tentang cara penyetelan side mirror atau kaca spion. Ternyata berbeda-beda, sesuai peruntukan si mobil akan diajak ke mana.
Selamat membaca lima artikel andalan kanal otomotif Suara.com sehari lalu, selamat beraktivitas, dan jangan lupa untuk melaksanakan protokol kesehatan, di mana pun berada.
1. Garang dan Futuristik, Begini Gantengnya Mobil Listrik Toyota bZ4X
Baca Juga: Kota Kendari Bakal Menjajaki Mobil Listrik Hyundai untuk Mobil Dinas

Untuk urusan mobil hybrid, gerakan dari Toyota bisa dibilang cukup gencar, tapi tidak jika saat berbicara mengenai mobil elektrik.