Suara.com - Sempat santer terdengar sejak beberapa tahun lalu, kabar mengenai motor Harley-Davidson 300cc sempat mengalami pasang surut.
Namun baru-baru ini, potret dari motor termungil dari pabrikan Amerika Serikat ini bocor ke dunia maya.
Dilansir dari Rideapart (19/4/2021), motor yang dirancang HD bersama rekanan asal China, Qinajiang atau QJ Motor ini sempat unjuk gigi dan wujudnya bocor.
Belum ada nama resmi yang diberikan untuk motor tersebut, banyak spekulasi yang mengatakan bahwa itu bisa disebut Sportster 300. Foto motor ini bocor melalui dokumen persetujuan tipe dari QJ Motor.
Baca Juga: Asik Ngobrol dan Ngopi di Citra Raya, Klub Motor Ninja Disergap Polisi
Sekilas, dapat dengan pasti dikatakan bahwa QJ Motor SRV300 lah yang dipilih untuk menjadi basis pengembangan sepeda motor ini di pasar Asia.
Motor ini sedikit membawa gaya khas Harley Sportster 883 dan Street 750.
Namun, motor baby Harley ini hadir dengan beberapa gaya uniknya sendiri, termasuk satu set garpu terbalik di depan, serta satu set velg dengan gaya yang tidak mirip dengan motor-motor HD sebelumnya.
Dengan banyaknya sepeda motor bergaya klasik 350cc yang beredar di pasaran, tidak dapat disangkal bahwa Harley 300cc bakal punya potensi tersendiri.
Meskipun motor ini pada awalnya direncanakan untuk diluncurkan hanya di pasar Asia, ada kemungkinan bahwa motor ini juga dikirim secara global.
Baca Juga: Tak Juga Kapok, 10 Motor Berknalpot Brong di Solo Disita Polisi
Foto spyshot terbaru dari situs sepeda motor Cina, Newmotor.com.cn memberikan sekilas pandang tentang calon baby Sportster yang rupanya punya proporsi yang mirip dengan motor klasik dari Honda dan Royal-Enfield.
Motor baru ini diperkirakan hadir dengan mesin V-twin 296cc yang mampu memompa 30 tenaga kuda.