Suara.com - PT Sokonindo Automobile (DFSK) resmi membuka pemesanan mobil listrik Gelora E di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2021. Namun sebagai mobil yang menyasar sektor logistik dan transportasi, seberapa jauh daya tempuh Gelora E dalam kondisi baterai penuh?
"Baterai yang ada di DFSK Gelora E mampu menempuh perjalanan hingga 300 kilometer dalam sekali pengisian baterai," ujar Wahyu Handaya, Training Manager PT. Sokonindo Automobile, di area IIMS 2021, JIExpo Kemayoran.
Terkait waktu pengisian, pihak DFSK mengklaim konsumen tidak membutuhkan waktu lama untuk melakukan pengisian baterai. Pasalnya sistem pengisian yang digunakan sudah menggunakan teknologi fast charging.
"Penyimpanan baterai sudah didukung dengan pengisian fast charging yang mampu mengisi daya dari 0-100% dengan waktu hanya 2,5 jam," kata Wahyu Handaya, Training Manager PT. Sokonindo Automobile.
Baca Juga: Pajak Mobil Hybrid Dinaikkan, Menperin: Transisi dari Bensin ke Listrik
Sedangkan untuk pengisian reguler, tambah Wahyu, DFSK Gelora E memiliki pengisian normal yang cocok untuk lingkungan listrik rumah tangga dengan rata-rata 220V 16A.
DFSK Gelora E memiliki dimensi 4.500mm x 1.680mm x 2.000mm (PxLxT) dengan dukungan kabin ekstra luas dan lapang, serta dipadukan dengan kemampuan berkendara yang mantap. Untuk model minibus, DFSK Gelora memiliki pengaturan 7 tempat duduk penumpang.
Sedangkan untuk model blind van, panjang kabin mencapai 2,63m (luas 4,8 meter cubic) sangat cocok untuk meningkatkan kapasitas kargo dan logistik.
Harga DFSK Gelora E model minibus berkisar antara Rp 510.000.000 - Rp 520.000.000 dan model blind van dengan harga Rp 480.000.000 - Rp 490.000.000 selama IIMS Hybrid 2021, yang digelar dari 15-25 April 2021.