Suara.com - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), Agen Pemegang Merek (APM) mobil Mazda untuk Indonesia dijadwalkan kembali merilis produk baru dalam waktu dekat.
Dalam undangan resmi yang diterima redaksi Suara.com, kali ini EMI akan meluncurkan New Mazda CX-3 1.5 L yang akan dilakukan secara virtual pada Senin (29/3/2021).
"Bersama ini kami ingin mengundang dalam acara Virtual Conference New Mazda CX-3 1.5 L," demikian tulis PT EMI dalam undangan resminya.
Sebagai catatan, tahun lalu Mazda Jepang telah memperkenalkan Mazda CX-3 2020 dengan mesin baru yaitu 1.500cc SkyActiv-G. Sedangkan Mazda CX-3 yang tersedia di pasaran menggunakan mesin 2.000cc.
Baca Juga: Istrinya Ulang Tahun, Uya Kuya Beri Kado Mobil Penuh Kenangan
Untuk Mazda CX-3 1.5, mesinnya menghasilkan tenaga maksimal 111 PS pada 6.000 rpm dan torsi maksimal 144 Nm pada 4.000 rpm.
Sedangkan opsi transmisinya otomatis 6-percepatan saja dengan dua opsi penggerak yaitu FWD dan juga AWD.
Dengan mesin 1.500 cc, Mazda CX-3 mampu mengkonsumsi BBM 17 km/liter dengan metode WLTC.
Menarik untuk ditunggu peluncurannya minggu depan.
Baca Juga: Mazda Tertarik Kembangkan Kendaraan Bermotor Listrik di Indonesia