Suara.com - Manager Public Relation Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Antonius Widiantoro mengklaim bahwa permintaan pasar atas Yamaha NMax tipe lama masih tinggi. Karenanya varian tersebut masih diproduksi sampai sekarang.
"Sampai saat ini Yamaha Nmax model lama masih diproduksi. Karena permintaannya cukup tinggi, kita akan mengatur produksinya," ujar Antonius, di Bogor, Jawa Barat beberapa waktu lalu.
Praktik seperti ini memang tak lazim. Biasanya para produsen kendaraan bermotor akan menghentikan produksi varian lawas setelah meluncurkan model terbaru.
Honda misalnya sudah menghentikan produksi PCX 150 sejak varian terbaru, Honda PCX 160 diluncurkan di Tanah Air pada Februari kemarin. Adapun Yamaha NMax terbaru sudah diluncurkan pada November 2020. Tetapi hingga kini varian lawas masih diproduksi.
Baca Juga: Yamaha Pertimbangkan Pasang Fitur Y-Connect untuk Lexi?
Anton sendiri mengatakan sampai saat ini pihaknya bahkan belum berniat untuk menghentikan produksi Yamaha NMax model lama. Ia juga tak menampik sampai saat ini populasi NMax model lama masih lebih banyak beredar. Hanya saja menurutnya hal tersebut bukan berarti penjualan NMax model baru kurang sukses.
"Perlu diingat, NMax lama itu kita luncurkan pada 2015. Sedangkan model baru mulai dikirim ke konsumen pada akhir 2020," tutup Anton.