Terungkap, Ini Alasan Kenapa Orang Membeli Tesla

Sabtu, 13 Maret 2021 | 20:47 WIB
Terungkap, Ini Alasan Kenapa Orang Membeli Tesla
Tesla Model 3.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah lembaga survei Escalent belum lama ini coba mencari tahu apa alasan konsumen memilih mobil Tesla sebagai pilihan mobil listrik.

Pasalnya kebanyakan orang di industri otomotif berasumsi pembeli Tesla tertarik pada citra merek berteknologi tinggi atau merupakan penggemar CEO Tesla, Elon Musk

"Faktanya di antara responden yang ingin membeli atau sudah memiliki mobil listrik, Tesla menjadi pilihan paling utama di luar merek lainnya," ujar Mike Dovorany, VP Lembaga Survei Escalent, kepada Car and Driver.

Penelitian yang dilakukan Escalent, merupakan bagian dari program EV Forward. Di mana penelitian dilakukan dengan mengambil terhadap 1003 responden.

Baca Juga: Wuling Almaz Terbaru Sudah Punya Fitur Swakemudi?

PARIS, FRANCE - NOVEMBER 29, 2014: The interior of a Tesla Motors Inc. Model S electric vehicle with its large touchscreen dashboard.
PARIS, FRANCE - NOVEMBER 29, 2014: The interior of a Tesla Motors Inc. Model S electric vehicle with its large touchscreen dashboard.

Survei sendiri dilakukan antara 21 Desember 2020 dan 19 Februari 2021. Responden yang dipilih adalah 100 pemilik Tesla, 100 pemilik kendaraan listrik lainnya, dan 803 pengemudi yang saat ini tidak memiliki kendaraan listrik.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa kendaraan Tesla menarik bagi pemilik kendaraan listrik dan mereka berniat membeli mobil listrik dalam waktu lima tahun ke depan. Alasan mereka mirip dengan apa yang diharapkan pembuat mobil saat meluncurkan produk baru apa pun.

Pemilik dan pelaku kendaraan listrik melihat Tesla sebagai hal yang memikat untuk gaya, kinerja dan akselerasi, dan kualitas pembuatan.

Sementara beberapa pemilik mobil listrik non Tesla, memiliki pandangan negatif terhadap merek tersebut melihat perilaku dari Bos Tesla Elon Musk.

"Jenius, tapi blak-blakan dan menjengkelkan," ungkap seorang responden dalam survei.

Baca Juga: Elon Musk Bikin Wahana Antariksa Starship

Selain itu, pemilik non Tesla lain mengungkapkan kekhawatirannya terhadap sistem keselamatan Tesla terkait dengan teknologi self-driving atau sistem autopilot.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI