Wajib Tahu, Ini 7 Tips Aman Naik Motor saat Menerjang Hujan

Cesar Uji Tawakal Suara.Com
Kamis, 25 Februari 2021 | 11:44 WIB
Wajib Tahu, Ini 7 Tips Aman Naik Motor saat Menerjang Hujan
Ilustrasi bersepeda motor saat hujan [Shutterstock].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tingginya curah hujan yang terjadi pada beberapa hari terakhir membuat pemotor wajib ekstra waspada.

Salah satu sebabnya adalah jalanan yang menjadi lebih licin. Belum lagi jika pandangan pengendara menjadi terbatas akibat terpaan air hujan.

Jika tak berhati-hati, jalanan yang licin bisa menyebabkan pengendara rawan terlibat kecelakaan.

Dilansir dari situs resmi Suzuki Indonesia tujuh tips berkendara aman di jalanan yang licin, apa saja?

1. Jaga Jarak Aman

Ilustrasi Mengendarai Motor. (Pexels)
Ilustrasi Mengendarai Motor. (Pexels)

Saat mengendarai motor di jalanan licin, jaga jarak aman dengan motor atau mobil di depan Anda. Karena di atas jalanan yang licin, daya cengkeram ban berkurang, sehingga butuh waktu lebih banyak saat melakukan pengereman.

2. Pastikan Seluruh Lampu Menyala

Ilustrasi Lampu Motor. (pexels)
Ilustrasi Lampu Motor. (pexels)

Pastikan kalau semua lampu di motor menyala dan berfungsi sebagaimana mestinya. Supaya motor dan penunggang  tetap terlihat oleh pemotor atau pemobil lain. Apalagi saat terjadi hujan dengan intensitas tinggi, di mana jarak pandang jadi berkurang.

3. Berhati-hati Saat Menyalip

Baca Juga: Honda Ajukan Paten Motor yang Dibubuhi Drone, Apa Fungsinya?

Anda juga harus memerhatikan timing saat akan mendahului atau menyalip kendaraan di depan Anda. Pastikan kondisi aman untuk menyusul, kalau perlu beri isyarat dengan lampu jauh dan juga klakson.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI