Relaksasi PPnBM, Daihatsu Siap Umumkan Penurunan Harga

Senin, 22 Februari 2021 | 22:35 WIB
Relaksasi PPnBM, Daihatsu Siap Umumkan Penurunan Harga
Produk-produk Daihatsu termasuk kategori Low Cost Green Car (LCGC) yang masuk kriteria relaksasi pajak. Sebagai ilustrasi [Dok. Daihatsu].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International-Daihatsu Sales Operation (AI-DSO) mengatakan bahwa penurunan harga produk Daihatsu diperkirakan akan diumumkan dalam waktu tidak lama lagi.

Dirinya berharap supaya masyarakat bersabar sedikit menanti pengumuman penurunan harga mobil baru yang diproduksi Daihatsu.

"Mungkin minggu depan sudah bisa kami informasikan. Kira-kira berapa penurunaan harga dari model-model yang terkena dampak relaksasi PPnBM," ujar Hendrayadi Lastiyoso, saat bincang virtual bersama awak media, belum lama ini.

Sebagai informasi, diskon Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM) sebesar 100 persen akan berdampak pada penurunan harga mobil baru khususnya yang menggendong mesin di bawah 1.500cc.

Baca Juga: Honda: Sasaran Diskon Pajak Mobil Baru Sudah Tepat

Ilustrasi seorang perempuan membeli mobil (Shutterstock).
Ilustrasi membeli mobil (Shutterstock).

Kekinian, sejumlah pabrikan termasuk Daihatsu tengah melakukan perhitungan penurunan harga untuk mobil baru yang mendapat insentif penurunan tarif PPnBM.
Proses perhitungan masih berjalan sampai dengan saat ini.

"Tentunya kami sekarang sudah menghitung-hitung sendiri, kira-kira kalau seandainya diskon PPnBM sampai 100 persen itu akan jadi berapa harga mobilnya. Tetapi sekali lagi, kami masih menunggu petunjuk teknisnya," ungkap Hendrayadi Lastiyoso.

Lebih lanjut, ia menyebutkan bahwa hitung-hitungan penurunan harga mobil baru Daihatsu hanya bersifat perkiraan kasar. Belum berdasarkan petunjuk pelaksanaan (juklak) dan petunjuk teknis dari pemerintah Indonesia.

"Kami harus melihat dulu juklaknya seperti apa," tutup Hendrayadi Lastiyoso.

Baca Juga: Penjualan Retail Daihatsu Naik 3,5 Persen pada Januari 2021

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI