Suara.com - Bupati Jember terbaru, Hendy Siswanto, kembali menambah koleksi mobil di garasinya. Kali ini giliran mobil yang antimainstream dibelinya.
Mobil tersebut berupa Maung rakitan PT Pindad. Mobil ini bakal menjadi koleksi terbarunya menemani mobil-mobil gagah yang dipunyainya.
Sebelumnya, ia memiliki beberapa koleksi mobil gagah di garasinya. Dalam laporan E-LHKPN, ia melaporkan ada lima kendaraan yang ia punyai.
Dua diantaranya berupa bus yang diproduksi oleh Mercedes-Benz dan tiga merupakan mobil biasa yakni dua unit Kijang Innova dan satu unit Kia Pregio.
Baca Juga: Kejagung Periksa Oknum Jaksa Terkait Intimidasi Wabup Jember Muqit
Koleksi kendaraannya pun bertambah lagi setelah ia memutuskan untuk membeli Maung dari PT Pindad. Mobil ini dibelinya dengan harga Rp 600 juta.
Mobil tersebut nantinya akan digunakan untuk menunjang aktivitas sebagai Bupati Jember.
“Senang rasanya berkesempatan beli dan menjadi bagian dari launching mobil Maung Pindad, produksi mobil asli dalam negeri buatan PT Pindad. Semoga ini dapat memotivasi warga Jember untuk bisa ikut berinovasi membuat karya yang dapat membanggakan Jember ke depan,” kata Hendy Siswanto.
Ngomongin tentang mobil taktis ini. Maung menggunakan basis mesin Toyota Hilux yang memiliki kapasitas mesin 2.494 cc turbo diesel.
Dengan mesin tersebut mobil ini mampu memuntahkan tenaga hingga 149 dk dengan torsi 400 Nm.
Baca Juga: PDIP Pilih Jalur Oposisi Terhadap Bupati Jember Terpilih Hendy Siswanto
PT Pindad memproduksi mobil ini 2 versi, untuk sipil dan untuk militer. Bedanya hanya pada perlengkapan senjata yang ada di dalam mobil tersebut.
Untuk mobil sipil, tidak dibekali dengan persenjataan.