Dari sektor dapur pacu, kedua motor ini memiliki spesifikasi sedikit berbeda, namun hampir sama.
Kanzen Taurus memakai mesin dengan konfigurasi 1 silinder 4 tak SOHC 2 valve berkapasitas 110cc dengan karburator yang menghasilkan tenaga 7,7 Hp dan torsi 8,04 Nm.
Kanzen Taurus Ultima memakai mesin dengan konfigurasi 1 silinder 4 tak SOHC 2 valve berkapasitas 100cc yang menghasilkan tenaga 7,2 dk dan torsi 7 Nm.
Sayangnya motor ini umurnya tidak bertahan lama di Indonesia. Jika masih, pastinya bakal meramaikan pasar roda dua hingga detik ini.
Meski begitu, warganet tampak bangga dengan hadirnya motor ini di zamannya. Mereka pun membanjiri kolom komentar postingan tersebut.
"Saya masih nyari mbah" tulis @Muhammad Wa***huda.
"Harga bekasnya lebih mahal dari supra di pekanbaru ada yg jual 6 juta. Kalau mesin bisa di akalin pakai jepangan " cuit @Tommy ***ra.