Potret Bersejarah Pak Soeharto Saat Naik Mobil Kijang Jadul, Gagah Betul!

Kamis, 11 Februari 2021 | 18:05 WIB
Potret Bersejarah Pak Soeharto Saat Naik Mobil Kijang Jadul, Gagah Betul!
Toyota Kijang dijajal oleh Presiden Soeharto (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pencinta roda 4 pastinya sudah tak asing dengan nama Toyota Kijang. Mobil ini pernah populer di eranya.

Mobil ini diperkenalkan ketika di zaman kepemimpinan Presiden RI yang kedua, Soeharto.

Mobil ini diperkenalkan pada tahun 1970 bersama acara bertajuk program Kendaraan Bermotor Niaga Serbaguna yang dipimpin oleh Soeharto sendiri.

Tujuannya adalah menciptakan kendaraan niaga produksi dalam negeri dengan harga terjangkau sehingga bisa dibeli masyarakat banyak sebagai alat transportasi dan distribusi barang.

Baca Juga: Digugat Tommy Soeharto soal Penggusuran Proyek Tol, Begini Kata Kemen PUPR

Presiden Soeharto dalam memperkenalkan Toyota Kijang di masa itu terbilang tidak main-main.

Hal ini tampak dari potret dirinya ketika sedang merilis Kijang Buaya. Dalam sebuah potret yang dibagikan oleh akun Instagram @jakartaviral, terlihat Presiden Soeharto hadir dalam perilisan Toyota Kijang.

Toyota Kijang dijajal oleh Presiden Soeharto (Instagram)
Toyota Kijang dijajal oleh Presiden Soeharto (Instagram)

Di samping kanan dan kirinya, terlihat beberapa orang bergerombol untuk melihat lebih dekat dengan Toyota Kijang.

Presiden Soeharto kala itu tengah menjajal mobil tersebut bersama staf-nya.

"Peluncuran mobil KIJANG pertama tahun 1977 oleh Presiden Soeharto." tulis caption di akun Instagram-nya.

Baca Juga: Gugat Pemerintah Gegara Kantor Digusur, Ini yang Dimau Tommy Soeharto

Potret ini pun mengundang reaksi dari warganet di kolom komentar.

"Baru tau bertahun2 kepanjangan KIJANG" cuit @respaty_***el

"Baru tau arti kijang yg sesungguhny" tulis @nemikau***com3.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI