Suara.com - Crewe Honda Centre, yang berlokasi di Kota Crewe, setengah perjalanan dari Birmingham arah Liverpool di Inggris telah seabad berdiri. Sebelum menjadi dealer Honda, tempat ini memasarkan produk-produk BSA Motorcycle. Kekinian, di masa pandemi tempat penjualan sepeda motor berlogo sayap mengepak itu alih fungsi menjadi tempat vaksinasi Covid-19.
Dikutip dari Visordown, sang pemilik, Roger Morris memaparkan bahwa toko sepeda motor ini pertama kali membuka pintu bagi pembeli pada 1920. Lantas 1962 menjadi dealer resmi Honda. Kini, di 2021, tempat ini didedikasikan bagi upaya pemberian vaksinasi Covid-19 untuk 1.200 penerima vaksin per minggunya.
Kisah penggunaan dealer keluarga Morris menjadi klinik vaksin bermula saat seorang petugas farmasi, Raj Patel memberikan saran kepada Roger Morris agar dealernya bisa memiliki fungsi lain, pasalnya pemberian vaksin membutuhkan satu lokasi. Sang pemilik berhati mulia pun terketuk hatinya.
Jadilah dealer direnovasi agar bisa memenuhi syarat peruntukan sebagai klinik vaksinasi. Suami istri Roger dan Julie Morris sendiri turun tangan langsung membenahi lokasi.
Baca Juga: Elon Musk Tanggapi Waymo yang Menyinggung Sistem Autopilot Tesla
"Istri saya sampai kelelahan, tetapi tidak mau berhenti ikut mengerjakan tugas itu," ungkap Roger Morris.
Biasanya, ada sekitar 100 unit sepeda motor dan skuter Honda menjadi stook Crewe Honda Centre. Namun badai pandemi menyebabkan situasi penjualan menjadi redup. Itu sebabnya, gedung milik keluarga Morris bisa dipinjamkan karena dagangannya tidak sebanyak biasa..
Paling istimewa, untuk penyediaan lokasi ini, keluarga Morris sama sekali tidak mengutip sewa.
"Bisa menyediakan dealer kami sebagai lokasi pemberian vaksin pun kami sekeluarga sudah sangat berbahagia. Artinya kami bersimpati dan berdiri bersama komunitas setempat," papar Roger Morris.
Pemakaian dealer sebagai klinik temporer ini telah disetujui pihak pemerintah setempat serta lembaga kesehatan Britania Raya atau National Health Service (NHS). Dan putra Raj Patel, Jainil Patel akan bertindak sebagai petugas medis yang menangani vaksinasi anti Corona.
Baca Juga: Donasikan Mobil Klinik dan Informasi, Begini Modifikasi Produk Daihatsu