Wuling Siap Hadirkan Mobil Pengangkut, Cocok Buat Penguasaha Muda Nih!

Selasa, 26 Januari 2021 | 06:41 WIB
Wuling Siap Hadirkan Mobil Pengangkut, Cocok Buat Penguasaha Muda Nih!
Logo Wuling [Shutterstock].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pabrikan mobil Wuling terus berusaha untuk memperkaya line up produknya. Sebelumnya, pabrikan asal Tiongkok ini sudah bermain di segmen SUV, MPV hingga mobil listrik.

Kali ini, giliran mobil pengangkut alias pikap disiapkan Wuling pada tahun ini. Dilansir dari GM Authority, mobil pengangkut ini diberi nama Wuling Journey.

Mobil tersebut produk paling baru dari perusahaan patungan antara SAIC-GM- Wuling. Mobil ini ditawarkan sebagai pikap pertama, dan menjadi tonggak sejarah baru dari merek tersebut.

Dari bocoran sketsa gambarnya, terlihat bentuknya gagah dengan kabin bisa diisi 5 orang. Di belakangnya terdapat boks cargo yang difungsikan untuk mengangkut barang.

Baca Juga: Langsung Geger, Heboh Mobil Muatan Ayam Terobos Tenda Pesta Pernikahan

Sketsa Wuling Journey untuk  wirausahawan muda  [GM Authority].
Sketsa Wuling Journey untuk wirausahawan muda [GM Authority].

Wuling Journey memiliki dimensi panjang bodi sekitar 5,1 meter, lebarnya 1,6 meter, dan tinggi kabinnya 1,8 meter. Jarak sumbu roda mobil pikap ini mencapai 3,1 meter.

Pada bagian depan, terlihat gril besar dengan diapit lampu pipih di sisi kanan dan kirinya. Bumper memiliki desaih kotak dilengkapi dengan foglamp di sisi kiri dan kanannya.

Mengenai sektor dapur pacu, Wuling belum membocorkan secara gamblang. Namun, diprediksi, mobil ini bakal menggunakan mesin berkapasitas 1.500 cc.

Jika dirilis dalam waktu dekat ini, pastinya pengusaha muda bakal girang dengan hadirnya mobil pengangkut ini. Mengingat produk Wuling memiliki harga yang terjangkau, sehingga tak sedikit pengusaha muda bakal melirik mobil ini.

Baca Juga: Viral Pesta Pernikahan Geger Gara-gara Mobil Ini, Muatannya Bikin Heboh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI