Suara.com - Proyek motor elektrik Honda terus berlanjut. Baru-baru ini, beredar sebuah gambar paten yang mmemperlihatkan kendaraan bertenaga baterai dengan bentuk seperti Honda CB125R.
Dilansir dari Visordown, Minggu (24/1/2021), motor ini terlihat punya dimensi khas motor di bawah 250 cc yang terlihat langsing serta memilik rangka yang tak terlalu tebal seperti motor sekitar 150cc yang banyak beredar di tanah air.
Disinyalir motor ini bakal mampu menghasilkan tenaga sebesar 15-an daya kuda dan mampu melaju hingga kecepatan 128 km/jam.
Detail gambar bocoran tersebut tergolong cukup rinci, memperlihatkan beberapa elemen desain motor yang lebih fungsional.
Baca Juga: Aksi Pemotor Tendang Remaja tapi Malah Tuai Pujian, Kok Bisa?
Pertama, adanya saluran masuk udara CB125R yang dipasang di kedua sisi tangki, tampaknya digunakan untuk mengalirkan udara pendingin di sekitar baterai sepeda.
Desain dari motor ini juga tampaknya mendapat perhatian khusus Honda, dibuktikan dengan wujud yang cukup khas. Tangki bahan bakar motor listrik disulap menjadi tempat baterai, membuat pencinta motor kenvensional tak merasa aneh dengan bentuk motor ini.
Honda juga terlihat menggunakan beberapa panel bodi tradisional CB125R dan menggunakannya untuk jeroan mesin dari pandangan, sehingga terkesan rapi.
Tidak dapat dipastikan kapan motor baru ini akan mendarat tetapi akan mengaspal. Yang jelas, motor ini kelak bakal menjadi barang yang sangat patut untuk ditunggu.
Baca Juga: Viral! Pemuda Modif Sepeda Motor Amfibi, Warganet: The Real Motor Bebek!