Suara.com - Sebuah tendangan "maut" yang dilakukan oleh pemotor pada seorang remaja di pinggir jalan kini menjadi bahan pembicaraan di media sosial.
Alih-alih menuai kecaman, pemotorr ini justru panen reaksi positif usai aksinya viral di media sosial.
Salah satu pengunggah video tersebut adalah akun Instagram @trendingbuzz.id. Video tersebut diunggah pada Sabtu (24/1/2021).
Dalam video tersebut, terlihat momen saat remaja tersebut bermain skateboard di jalan raya.
Baca Juga: Viral! Pemuda Modif Sepeda Motor Amfibi, Warganet: The Real Motor Bebek!
Ramaja tersebut beratraksi di atas papan luncurnya, melakukan lompatan tinggi dari pondasi jalan layang ke tengah jalan.
Saat remaja tersebut sedang berpose usai melakukan manuver keren, tiba-tiba melintas orang di atas motor yang diduga berjenis Honda CS1.
Ia menendang remaja tersebut secara lembut, namun malah menuai sorakan dari rekan remaja yang merasa geram.
Aksi bermain skateboard di jalan raya tentu membahayakan, baik diri sendiri maupun orang lain. Tak heran jika warganet banyak yang mengaku mendukung aksi pemotor tersebut, walau sebenarnya tak elok juga untuk ditiru.
"Aku suka si pemotor," tulis kanayulada.
Baca Juga: Video Anak Skateboard Main di Jalan Ditendang Pemotor, Salah Siapa?
"Lu Yg Salah, Lu Yg Galak," kata fi.ryt23.
"Setuju sm abang yg naek motor.. bukan tempatnya untuk main," ungkap irwan_saksono.
*Untuk melihat video lengkapnya, klik di sini.