Ada Rekayasa Lalu Lintas, Hindari Melintas di Sekitar Masjid Istiqlal

Selasa, 19 Januari 2021 | 10:11 WIB
Ada Rekayasa Lalu Lintas, Hindari Melintas di Sekitar Masjid Istiqlal
Peresmian renovasi Masjid Istiqlal, Jakarta, Kamis (7/1/2021). Sebagai ilustrasi [ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Metro Jakarta Pusat melakukan rekayasa lalu lintas di sekitar kawasan Masjid Istiqlal lantaran ada proyek pembangunan terowongan antara Masjid Istiqlal dengan Gereja Katedral.

"Rencana penutupan 20 Januari 2021," kata Kasatlantas Polres Metro Jakarta Pusat Kompol Lilik Sumardi, Senin (18/1/2021), seperti dikutip dari NTMC Polri.

Pihaknya mengalihkan arus lalu lintas dari Jalan Banteng Timur yang dari Mabes AL (Jalan Gunung Sahari) yang hendak ke Pasar Baru ke Jalan Banteng Barat.

"Jalan Perwira yang mau ke Pasar Baru dialihkan ke Pejambon. Rambu sosialisasi sudah tapi rambu petunjuk belum terpasang," tandas Kompol Lilik Sumardi.

Baca Juga: Perlu 5 Truk, Polisi Pekanbaru Angkut Ratusan Sepeda Motor Balap Liar

Adapun detailnya adalah:

  • Lalu lintas dari arah Gunung Sahari menuju Harmoni dialihkan melalui Jalan Lapangan Banteng Utara - Jalan Lapangan Banteng Barat - Jalan Pejambon - Jalan Medan Merdeka Timur - Jalan Medan Merdeka Utara - Jalan Majapahit/Jalan Veteran I - Jalan Veteran.
  • Lalu lintas dari Gambir yang akan menuju Ancol dialihkan melalui Jalan Perwira - Jalan Lapangan Banteng Barat - Jalan Lapangan Banteng Selatan - Jalan Gunung Sahari.
Suasana halte transjakarta Harmoni di hari ketiga pembukaan kantor ketika jam pulang kerja. (Suara.com/Fakhri Fuadi)
Suasana halte transjakarta Harmoni di hari ketiga pembukaan kantor ketika jam pulang kerja. Dipotret jauh sebelum masa pandemi, sebagai ilustrasi [Suara.com/Fakhri Fuadi].

Pelayanan Transjakarta koridor 2 Pulogadung - Harmoni:

  1. Halte Transjakarta Istiqlal di Jalan Perwira sementara tidak dapat melayani penumpang.
  2. Rute jalur Transjakarta dari Halte Transjakarta Gambir 1 menuju Jalan Medan Merdeka Utara - Jalan Majapahit - Harmoni.
  3. Penumpang yang akan ke Halte Transjakarta Juanda transit di Halte Transjakarta Harmoni.
  4. Sedangkan rute angkutan Transjakarta 5D PGC - Harmoni, dialihkan melalui Jalan Gunung Sahari - Simpang Jalan Gunung Sahari - Jalan Angkasa - Jalan KH. Samanhudi - belok kiri ke Jalan KH. Samanhudi - Jalan Hayam Wuruk - Halte Transjakarta Harmoni.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI