Mau Dapat Honda C70 Gratis? Pondok Pesantren Ini Berikan Tantangan Unik

Kamis, 31 Desember 2020 | 09:00 WIB
Mau Dapat Honda C70 Gratis? Pondok Pesantren Ini Berikan Tantangan Unik
Honda C70 dibagikan gratis bagi siapa yang menerima tantangan dari pondok pesantren (Facebook)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah Pondok Pesantren bernama Bina Insan Mulia melakukan challenge untuk semua masyarakat. Tantangan ini berhadiah sebuah motor Honda C70 gratis.

Hal ini disampaikan oleh Imam Jazuli dalam sebuah postingan Facebook pribadinya. Lalu tantangan apa sih yang diberikan?

Tantangannya cukup mudah kok bagi yang sudah terbiasa. Peserta cukup menyanggupi mahar berupa puasa sunnah Senin-Kamis selama setahun tanpa putus.

"Siapapun sahabat FB yang berminat memiliki motor ini dipersilahkan untuk mengambil ke pesantren Bina Insan Mulia besok lusa," tulis akun Imam Jazuli.

Baca Juga: Kelewat Kreatif, Penjual Bakso Ini Bawa-bawa Mantan untuk Promosi Dagangan

"Syarat nya; yang akan memiliki motor ini harus memiliki tekad dan bersedia puasa sunnah tiap senin dan kamis (niat karena Allah) selama satu tahun penuh mulai kamis besok," lanjutnya.

Honda C70 dibagikan gratis bagi siapa yang menerima tantangan dari pondok pesantren (Facebook)
Honda C70 dibagikan gratis bagi siapa yang menerima tantangan dari pondok pesantren (Facebook)

Lalu, bagaimana jika di tengah perjalanan, puasa Senin-Kamis putus? Peserta harus mengembalikan motor tersebut ke pondok pesantren.

"Kalau tidak selesai (batal) mohon kembalikan lagi ke sini dan akan digantikan yang lain yang bersedia," tulis Imam Jazuli dalam unggahannya.

Imam Jazuli mengadakan challenge ini tidak main-main. Bahkan ia pun mencantumkan nomor kontak yang bisa dihubungi masyarakat untuk bersedia mengikuti challenge ini.

Honda C70 dibagikan gratis bagi siapa yang menerima tantangan dari pondok pesantren (Facebook)
Honda C70 dibagikan gratis bagi siapa yang menerima tantangan dari pondok pesantren (Facebook)

Selain nomor yang bisa dihubungi, ia juga mencantumkan beberapa foto Honda C70-nya di postingan. Motor berwarna merah diunggahnya agar masyarakat percaya kalau motornya benar-benar ada.

Baca Juga: Viral Cara Unik Penjual Bakso Promosi Dagangan, Pembeli Auto Keingat Mantan

Di akhir postingan, ia menyampaikan kalau untuk civitas pesantren Bina Insan Mulia tidak diperkenankan mengikuti sayembara ini.

Nah, siapa tuh yang sanggup menjawab challenge ini? Langsung hubung Ustaz Tarno di nomor 0877 2904 9099

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI