Kaleidoskop Oto: Skutik 2020, Yamaha dan Piaggio Rajin Isi Pasar Nasional

Senin, 28 Desember 2020 | 16:00 WIB
Kaleidoskop Oto: Skutik 2020, Yamaha dan Piaggio Rajin Isi Pasar Nasional
PT Piaggio Indonesia, meluncurkan Vespa Racing Sixties Limited Edition yang terdiri dari Vespa Sprint 150 dan Vespa GTS 300 HPE pada Jumat (2/10/2020)/ [Dok Piaggio Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Skuter matik atau skutik sejauh ini masih mendominasi penjualan pasar sepeda motor Tanah Air. Tidak heran bila beberapa pabrikan terus melengkapi jajaran produk mereka di kelas ini, meski berada di bawah bayang-bayang pandemi COVID-19.

Tercatat sepanjang 2020 sejumlah skuter matik diluncurkan, baik sebagai model semua baru ataupun versi facelift alias penyegaran. Sebagai pabrikan roda dua yang paling rajin menelurkan produk baru, muncul nama Yamaha dan Piaggio.

Berikut kilas balik pasar skuter matik atau skutik 2020 di Tanah Air, dalam bentuk artikel dan tautannya:

Yamaha

Baca Juga: Kaleidoskop Oto: Hiburan Edukatif Carmaker Bagi Anak - Remaja saat Pandemi

  • Produsen otomotif berlogo garpu tala ini setidaknya telah meluncurkan enam skuter matik sepanjang 2020. Jajaran produk yang diluncurkan di antaranya adalah Mio M3 dengan banderol Rp16,2 juta - Rp17,1 juta.
  • Selanjutnya ada Yamaha Fino, dibanderol Rp18,5 juta - Rp19,7 juta. Yamaha XMax dan All New Aerox yang masing-masing dipasarkan Rp60,9 juta dan Rp24,5 juta untuk harga terendah.
  • Selain itu, Yamaha juga melengkapinya dengan Yamaha Aerox Connected Edisi Moto GP. Menjelang akhir tahun, muncul Yamaha Gear 125 yang dipatok mulai Rp16,7 juta.

Piaggio

  • Sepanjang 2020, Piaggio merilis Vespa S 125 i-get yang dipasarkan Rp39 juta. Kemudian pabrikan asal Italia ini sempat melengkapinya dengan meluncurkan skutik ikonik Vespa Primavera Sean Wotherspoon sebagai produk edisi terbatas yang dibanderol Rp85 juta.
  • Selanjutnya ada Vespa Racing Sixties yang mencakup Vespa Sprint 150 dan GTS 300 HPE edisi terbatas, masing-masing dipasarkan Rp54,6 juta dan Rp157 juta.
  • Terakhir, brand asal Italia ini merilis Vespa GTV Sei Giorni II Edition dengan banderol Rp155 juta.

Suzuki

  • Sementara dari Suzuki, ada Suzuki Adress FI yang dibanderol dengan harga termurah Rp17, 1 juta. Selain itu ada Suzuki Nex II dan Suzuki Nex crossover sebagai produk penyegaran.

Honda

  • Sebagai pemimpin pasar sepeda motor, PT Astra Honda Motor (AHM) terbilang hati-hati di tahun ini. Pasalnya produsen berlogo sayap mengepak ini hanya meluncurkan New Honda Scoopy berbanderol Rp19,1 juta.

1. Ingin Tampil Seru, Yamaha Mio M3 Sudah Siapkan 4 Warna Baru

Yamaha Mio M3 Metallic White [PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing].
Yamaha Mio M3 Metallic White [PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing].

Manager Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Antonius Widiantoro mengatakan bahwa Yamaha terus berupaya melakukan penyegaran produk dalam mengikuti selera konsumen yang dinamis. Untuk itu,  keluarga Yamaha Mio kini mendapatkan pembaruan. Yaitu warna baru untuk model Yamaha Mio M3.

Baca Juga: Kaleidoskop Oto: Autoseleb yang Berpulang pada 2020

Ada empat pilihan produk Yamaha Mio M3 yang melahirkan sepeda motor ini terkesan lebih sporty. Yaitu lewat pewarnaan Metallic Blue, Metallic White, Metallic Red, dan Metallic Black.

Baca selengkapnya

2. Yamaha Xmax dan Aerox Edisi Maxi Signature Meluncur, Segini Harganya

Yamaha Xmax dan Aerox Maxi Signature diluncurkan di Jakarta, Senin (20/1/2020). [Dok Yamaha Indonesia]
Yamaha Xmax dan Aerox Maxi Signature diluncurkan di Jakarta, Senin (20/1/2020). [Dok Yamaha Indonesia]

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), pada Senin (20/1/2020), mengumumkan telah meluncurkan Yamaha Xmax dan Yamaha Aerox edisi Maxi Signature.

"Di awal tahun 2020 ini kami memperkenalkan edisi Maxi Signature untuk Xmax dan Aerox 155 VVA S-Version. Produk ini diharapkan memenuhi kebutuhan gaya hidup konsumen yang ingin tampil stylish. Ditambah lagi dengan Aerox R-Version terbaru yang eksklusif, buat mereka yang berjiwa sporty,” papar Yordan Satriadi, Deputy GM Marketing PT YIMM dalam siaran pers yang diterima di Jakarta.

Baca selengkapnya

3. Kangen Rossi atau Vinales? Sudah Meluncur All-New Yamaha Aerox Edisi MotoGP

Yamaha All New AEROX 155 MotoGP [PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing].
Yamaha All New AEROX 155 MotoGP [PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing].

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) meluncurkan edisi khusus MotoGP untuk All-New Yamaha Aerox 155 Connected yang tampil dengan spesial livery "Monster Energy Yamaha MotoGP Team" (MEYM)  pada Selasa (15/12/2020).

Kehadiran spesial livery yang menyerupai tunggangan andalan dua pembalap dunia Yamaha yaitu Valentino Rossi dan Maverick Vinales ini memperkuat aura sporty dan agresif pada motor skutik racikan Yamaha itu.

Baca selengkapnya

4. Test Ride Yamaha All New Aerox 155 Connected, Ini Review Performa dan BBM

Yamaha All New AEROX 155 tampak samping, meluncur pada Rabu (11/11/2020)  [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].
Yamaha All New AEROX 155 tampak samping, meluncur pada Rabu (11/11/2020) [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].

Hanya berselang beberapa saat setelah meluncurkan produk terbaru Yamaha All New Aerox 155 Connected, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menyelenggarakan media test ride bertajuk "Aerox Ultimate Racy Experience", Rabu (11/11/2020), dengan lokasi Sentul Karting Circuit, Bogor, Jawa Barat.

Para awak media yang diundang disilakan menjajal langsung keunggulan All New Aerox 155 Connected serta fitur Y-Connect yang mendukung aktivitas berkendara.

Baca selengkapnya

5. Yamaha Gear 125, Dek Lapang Bikin Posisi Duduk Lebih Leluasa

Yamaha Gear 125 dengan label harga belum menyentuh Rp19 juta [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].
Yamaha Gear 125 dengan label harga belum menyentuh Rp19 juta [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) melayangkan undangan kepada awak media untuk menjajal produk terbarunya, Yamaha Gear 125 dengan rute Cempaka Putih menuju Titik Nol Bojong Koneng, Bogor kemudian kembali ke Cempaka Putih.

Pilihan rute ini bertujuan sebagai pembuktian bahwa Yamaha Gear 125 adalah motor yang cukup bertenaga di kelasnya namun tetap ekonomis atau berbahan bakar irit.

Baca selengkapnya

6. Vespa S 125 i-Get Resmi Dirilis Hari Ini, Intip Nih Harganya

Vespa S 125 i-Get resmi meluncur hari ini (28/8/2020)
Vespa S 125 i-Get resmi meluncur hari ini (28/8/2020)

Di tengah pandemi, PT Piaggio Indonesia menghadirkan sebuah produk baru bernama Vespa S 125 i-Get. Peluncuran ini dilaksanakan via zoom virtual launch pada Jumat (28/8/2020).

Dalam peluncuran motor baru ini turut menghadirkan Marco Noto La Diega selaku President Director PT Piaggio Indonesia.

Baca selengkapnya

7. Meluncur di Indonesia, Harga Vespa Primavera Sean Wotherspoon Rp 85 Juta

PT Piaggio Indonesia, Jumat (18/9/2020), resmi meluncurkan sepeda motor spesial Vespa Primavera Sean Wotherspoon di Tanah Air. [Dok Piaggio Indonesia]
PT Piaggio Indonesia, Jumat (18/9/2020), resmi meluncurkan sepeda motor spesial Vespa Primavera Sean Wotherspoon di Tanah Air. [Dok Piaggio Indonesia]

PT Piaggio Indonesia, Jumat (18/9/2020), resmi meluncurkan sepeda motor spesial Vespa Primavera Sean Wotherspoon. Sesuai namanya, motor ini dirancang besama desainer asal Amerika Serikat, Wotherspoon.

"Model terbaru diberi kontras warna mencolok untuk menonjolkan ciri khas Vespa," ujar Marco Noto La Diega, President Director PT Piaggio Indonesia.

Baca selengkapnya

8. Usai Vespa Primavera Sean Wotherspoon, Piaggio Siapkan Racing Sixties

Vespa Primavera Sean Wotherspoon yang diluncurkan  PT Piaggio Indonesia, Jumat (18/9/2020)  [Dok Piaggio Indonesia]
Vespa Primavera Sean Wotherspoon yang diluncurkan PT Piaggio Indonesia, Jumat (18/9/2020) [Dok Piaggio Indonesia]

PT Piaggio Indonesia terus bersemangat meluncurkan rangkaian produknya di pasar otomotif Nasional tahun ini. Setelah Vespa S 125 terbaru dan Vespa Primavera Sean Wotherspoon, jangan buru-buru berpaling dulu dari panggungnya. Perusahaan asal Italia ini tengah ancang-ancang untuk menyuguhkan tunggangan keren selanjutnya.

"PT Piaggio Indonesia menyiapkan salah satu rangkaian Vespa yang menarik dan berbeda, terinspirasi dari sebuah era nan legendaris," demikian tulis undangan resmi yang dilayangkan kepada Suara.com.

Baca selengkapnya

9. Piaggio Indonesia Hadirkan Vespa Sei Giorni II, Ini Spesifikasinya

Simak tampilan shock-absorber racing style dari Vespa Sei Giorni II [PT Piaggio Indonesia].
Simak tampilan shock-absorber racing style dari Vespa Sei Giorni II [PT Piaggio Indonesia].

Dalam kesempatan istimewa virtual launching pada hari ini, Selasa (10/11/2020),  PT Piaggio Indonesia menyajikan Vespa Sei Giorni yang legendaris namun telah mengalami evolusi dalam pembaruan desain dan aspek teknis, tanpa melewatkan unsur unik lagi istimewa dari sosoknya.

Diberi label Vespa Sei Giorni II, Presiden Direktur PT Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega yang mengantarkan produk baru ini kepada publik menyatakan bahwa Vespa satu ini adalah bentuk intepretasi modern dari Vespa klasik nan berjaya di masa lalu dengan reputasi memenangkan balapan.

Baca selengkapnya

10. Luncurkan Vespa Sei Giorni II, Piaggio Indonesia Tebarkan Semangat Klasik

Meluncur hari ini (10/11/2020), Vespa Sei Giorni II dari PT Piaggio Indonesia [PT Piaggio Indonesia].
Meluncur hari ini (10/11/2020), Vespa Sei Giorni II dari PT Piaggio Indonesia [PT Piaggio Indonesia].

PT Piaggio Indonesia menghadirkan produk terbarunya, Vespa Sei Giorni II, pada hari ini, Selasa (10/11/2020), dalam format virtual launching.

Presiden Direktur PT Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega mengatakan, produk baru ini adalah intepretasi modern dari Vespa klasik nan berjaya di masa lalu dengan reputasi memenangkan balapan.

Baca selengkapnya

11. Suzuki Nex II Munculkan Warna Baru, Ini Daftar Harga dan Waktu Pemesanan

Suzuki NEX II varian Elegant dalam warna Mat. Bordeaux Red [PT SIS].
Suzuki NEX II varian Elegant dalam warna Mat. Bordeaux Red [PT SIS].

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) meluncurkan sepeda motor Suzuki NEX II dengan pilihan warna dan striping yang lebih menarik. Inilah versi penyegaran kendaraan ini untuk masa 2020.

Suzuki memberikan nuansa yang khas untuk tahun ini, tersedia dalam tiga pilihan warna dan desain stripping baru disediakan untuk Suzuki NEX II varian Standard, yaitu Pearl Bright Ivory – Met. Mat Fibroin Grey, Titan Black, serta Met. Mat Stellar Blue – Met. Mat Fibroin Grey.

Baca selengkapnya

12. Warna Seru All New Honda Scoopy Generasi Terbaru, dan Daftar Harga

All New Honda Scoopy varian Stylish dengan warna Stylish Brown [PT Astra Honda Motor].
All New Honda Scoopy varian Stylish dengan warna Stylish Brown [PT Astra Honda Motor].

PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan All New Honda Scoopy sebagai produk penyegaran dari generasi sebelumnya, di hari ini, Selasa (10/11/2020) dalam sebuah virtual launching. Produk ini muncul perdana pada 2010 atau 10 tahun silam.

All New Honda Scoopy hadir dengan desain terbaru dan garis body S shape. Desain lampu depan dan belakang juga mengalami perubahan yang semakin memperkuat simbol khas dari Honda Scoopy.

Baca selengkapnya

13. Piaggio Luncurkan Vespa Sprint 150 dan Vespa GTS 300 HPE di Indonesia

PT Piaggio Indonesia, meluncurkan Vespa Racing Sixties Limited Edition yang terdiri dari Vespa Sprint 150 dan Vespa GTS 300 HPE pada Jumat (2/10/2020)/ [Dok Piaggio Indonesia]
PT Piaggio Indonesia, meluncurkan Vespa Racing Sixties Limited Edition yang terdiri dari Vespa Sprint 150 dan Vespa GTS 300 HPE pada Jumat (2/10/2020)/ [Dok Piaggio Indonesia]

PT Piaggio Indonesia, pada Jumat (2/10/2020), meluncurkan Vespa Racing Sixties Limited Edition yang terdiri dari Vespa Sprint 150 dan Vespa GTS 300 HPE (High Performance Engine) di Tanah Air.

President Director of PT Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega mengatakan Vespa Racing Sixties mendengungkan karakter legendaris dan membangkitkan kenangan akan gaya sporty klasik Eropa.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI