Suara.com - Memiliki mobil Lamborghini Aventador menjadi kebanggaan tersendiri. Apalagi jika dibawa ke jalanan, pasti banyak orang meliriknya.
Namun sayangnya harga Lamborghini Aventador tak ramah di kantong sehingga tak mudah untuk mendapatkannya. Hanya orang yang berduit banyak, bisa membeli mobil mewah ini.
Lalu bagaimana jika hanya memiliki budget pas-pasan, tapi ingin memiliki Lamborghini Aventador? Mungkin salah satu bengkel ini bisa jadi inspirasi untuk bisa mewujudkan mimpi punya Lamborghini Aventador.
Dilansir dari Cartoq, Bengkel modifikasi Executive Mod Trendz (EMT) yang berbasis di Mumbai, India, memodifikasi Honda Civic lansiran 2009 menjadi supercar Lamborghini.
Baca Juga: Modifikasi Yamaha R25 Melawan Takdir, Jadi Mirip Gerobak Nih!
Hasil pengerjaannya tampak presisi dan akurat, dan bisa membuat siapa saja menyangka jika mobil itu Lamborghini sungguhan, bukan replika.
Terlihat pada bagian depan, lampu sudah menggunakan LED kelas mewah. Pada bagian belakang, aura sporty terlihat kental.
Dengan basis Honda Civic, pastinya tak bakal terlihat apakah ini Lamborghini asli atau palsu.
Mobil ini masih menggunakan mesin yang terletak di bagian depan. Dan bagian belakang tetap punya fungsi bawaan sebagai ruang bagasi.
Namun isinya tetap terlihat mewah dengan adanya dua kursi model bucket seat. Joknya juga mendapatkan logo Lamborghini.
Baca Juga: Lawas tapi Menawan, Ini Mobil Pertama yang Diboyong oleh Iqbaal Ramadhan
Lalu berapa biaya yang dibutuhkan untuk bisa membuat mobil Honda Civic bertransformasi menjadi Lamborghini Aventador ini?
Modifikasi Honda Civic jadi Lamborghini tersebut menghabiskan biaya sekitar Rs 9,5 lakh atau setara Rp 183 juta. Sementara untuk mobilnya sendiri, berharga sekitar Rp 38 juta.
Cukup terjangkau sekali kan?
Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!