Aksi Keji Pemobil Seret Anjing Gunakan Tali yang Diikatkan ke Mobil

Senin, 14 Desember 2020 | 10:06 WIB
Aksi Keji Pemobil Seret Anjing Gunakan Tali yang Diikatkan ke Mobil
Ilustrasi anjing. (Pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aksi seorang pria menyeret anjing menggunakan tali yang diikatkan ke mobil viral di media sosial.

Dilansir dari TimesofIndia, seorang pria asal India melakukan perbuatan keji ini di sekitar jalan Paravur, Kerala, India pada Jumat (11/12/2020) waktu setempat.

Aksi ini diabadikan oleh kamera seorang pemotor yang tengah melintas bersama mobil yang menyeret anjing tersebut.

Tampak seekor anjing betina berlari sembari tali terpasang di leher anjing tersebut. Sebuah mobil yang berada di depan anjing tersebut seperti menyeretnya.

Baca Juga: Viral Pria Ikut Balap Liar Mirip Chef Juna, Warganet Heboh

Anjing dipaksa berlari dengan mengikuti tempo mobil tersebut melaju. Setelah sekian lama berlari, anjing pun tak kuat lagi hingga akhirnya terjatuh.

Seekor anjing diseret paksa oleh pemobil dengan menggunakan tali (Youtube)
Seekor anjing diseret paksa oleh pemobil dengan menggunakan tali (Youtube)

Pemobil tersebut tetap nekat untuk kembali melajukan mobilnya tanpa mempedulikan anjing yang ia seret.

Melihat hal ini, pemotor bernama Akhil itu menghentikan mobil tersebut. Ia menegur lalu meminta pemobil untuk melepaskan ikatan anjing tersebut.

"Saat kami menghadapinya, pria itu bersikap kasar dan bertanya kepada kami mengapa harus ikut campur meskipun anjingnya mati. Dia kemudian melepaskan anjing itu dan pergi."ujar Akhil.

"Saya dan seorang teman dengan bantuan Daya Animal Welfare Association (Asosiasi Perlindungan Hewan) kemudian melacak anjing tersebut dan membawa hewan tersebut ke rumah sakit hewan di Paravoor Utara. Ada memar di sekujur tubuhnya. Tapi untuk saat ini tidak apa-apa," sambungnya.

Baca Juga: Kompilasi Rambu Lalu Lintas Kurangi Kecepatan Bikin Gagal Fokus, Kocak Abis

Pemotor tersebut akhirnya melaporkan aksi keji yang dilakukan pemobil tersebut ke kepolisian setempat.

Sampai akhirnya pemobil tersebut ditangkap dan diberikan hukuman serta denda setimpal. Bahkan mobil yang digunakan untuk menyeret anjing pun disita oleh kepolisian setempat.

Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI