Best 5 Oto: Kursi Lipat Rolls-Royce, Carmaker Tersukses di Masa COVID-19

Senin, 07 Desember 2020 | 08:05 WIB
Best 5 Oto: Kursi Lipat Rolls-Royce, Carmaker Tersukses di Masa COVID-19
Spirit of Ecstasy, logo Rolls-Royce. Sebagai ilustrasi [Rolls-Royce Press Club].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tersukses di masa pandemi COVID-19, Rolls-Royce, kursi lipat, ekspor otomotif, Grup Astra, MRTI, kupon belanja, dan Grab menjadi kata kunci dari lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com yang dipetik dari tayangan kemarin hingga menjelang tengah malam tadi.

Di masa pandemi, para produsen otomotif berjuang untuk tetap survive. Pabrik mesti berhenti beroperasi sejenak untuk mencegah penyebaran virus Corona jenis baru. Juga mengalokasikan pengerjaan produk atau peranti kesehatan terkait penanganan wabah, sampai akhirnya kembali ke trek semula untuk menghadirkan mobil-mobil baru. Inilah daftar lima perusahaan otomotif yang bertahan di tengah badai pandemi COVID-19.

Di Tanah Air sendiri, produsen otomotif juga menunjukkan komitmen dengan melakukan ekspor otomotif atau produk nonmigas ke berbagai negara tujuan. Berlangsung di 14 kota, pengiriman ekspor berlangsung dengan sambutan dari Presiden NKRI Joko Widodo yang hadir secara daring.

Kemudian dari sektor gaya hidup otomotif, Rolls-Royce menciptakan kursi lipat keren yang sangat memenuhi kebutuhan konsumen eksklusifnya. Bisa digunakan untuk nonton balap, pesta kebun, sampai berbagai kegiatan luar ruang. Tentunya dengan embos logonya yang terkenal: Spirit of Ecstasy.

Baca Juga: Ekspor Kendaraan dari Grup Astra Mencapai 61 Persen Total Ekspor Nasional

Kembali ke soal penanganan COVID-19 yang menjadi tanggung jawab seluruh warganegara, khususnya protokol kesehatan atau prokes, Grab memberikan kupon belanja kepada anggota masyarakat yang patuh 3M + 1T. Berlaku di Bandung, acara ini adalah bagian dari sumbangsih layanan ojek daring kepada bangsa kita.

Dan soal sirkuit balap di jalan raya nasional, beberapa saat lalu pesona Pantai Mandalika serta ruas jalannya yang meliuk menjadi fenomena. Pasalnya, bila tiada aral melintang akan digelar laga internasional nan seru. Dan, sosok satu ini menggenapi kemeriahan itu dengan membentuk tim balap nasional Moto2.

Silakan bertandang langsung ke lima tautan artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com. Selamat membaca, dan mengawali pekan ini. Jaga selalu kesehatan dengan prokes atau protokol kesehatan di masa pandemi.

1. Dampak Virus Corona di Sektor Otomotif, Ini Best 5 Carmaker untuk 2020

Hyundai IONIQ electric yang baru saja meluncur di Tanah Air (6/11/2020) [PT Hyundai Motors Indonesia].
Hyundai IONIQ electric yang baru saja meluncur di Tanah Air (6/11/2020) [PT Hyundai Motors Indonesia].

Saat virus Corona jenis baru yang menyebabkan COVID-19 mewabah hingga terjadi pandemi global, sektor otomotif global mengalami pukulan berat. Pasar mobil nomor satu di dunia, termasuk sektor mobil listrik, China, dengan mayoritas pabrik di Kota Wuhan, bertekuk lutut. Sesudahnya Amerika Serikat dengan pusat industri di Detroit, serta Rayong di Thailand yang disebut sebagai Detroit  of  South East Asia. Demikian pula untuk kawasan Eropa, dan Britania Raya. Dampak pandemi di sektor otomotif terasa merata dialami.

Baca Juga: Rolls-Royce Black Badge Tampil Jreng dalam Warna Neon Nights

Dikutip dari kantor berita Antara, penjualan global passenger car diperkirakan hanya mencapai kisaran 62 juta unit, jauh dibandingkan perolehan pada 2017 yang berada di angka 80 juta unit.

Baca selengkapnya

2. Pursuit Seat, Kursi Portable Eksklusif dari Rolls-Royce

Rolls-Royce Pursuit Seat yang ringkas dan mudah dipacking di mobil-mobil buatan Rolls-Royce Motor Cars [Rolls-Royce Motor Cars].
Rolls-Royce Pursuit Seat yang ringkas dan mudah dipacking di mobil-mobil buatan Rolls-Royce Motor Cars [Rolls-Royce Motor Cars].

Ingin bersantai di alam bebas sembari duduk dan memancing, nonton balap pakai kursi eksklusif pribadi, atau membuat personalisasi jok tambahan berwarna senada interior mobil? Silakan atur saja. Dari markasnya di Goodwood, West Sussex, Rolls-Royce Motor Cars meluncurkan tempat duduk portabel rancangan Bespoke Collective.

Dikutip dari rilis resmi yang dilayangkan ke Suara.com, Rolls-Royce menyebutkan bahwa kursi portable bertajuk Pursuit Seat ini bisa dibeli secara individu atau menjadi pasangan dari unit produk Rolls-Royce. Konsumen cukup memesannya ke Rolls-Royce Boutique atau dealer di seluruh dunia.

Baca selengkapnya

3. Grup Astra Berpartisipasi dalam Ekspor Otomotif Masa Pandemi COVID-19

Dalam pelepasan ekspor bersama (4/12/2020), PT IAMI mengekspor kendaraan komersial Isuzu Traga, yang peresmian  ekspor  perdananya ke Filipina  dilaksanakan  Desember tahun lalu [Grup Astra]
Dalam pelepasan ekspor bersama (4/12/2020), PT IAMI mengekspor kendaraan komersial Isuzu Traga, yang peresmian ekspor perdananya ke Filipina dilaksanakan Desember tahun lalu [Grup Astra]

Grup Astra berpartisipasi dalam acara Pelepasan Ekspor dari Indonesia ke pasar global pada Jumat (4/12/2020), yang dipimpin Presiden NKRI Joko Widodo secara virtual dari Istana Negara, Jakarta.

Perusahaan-perusahaan Grup Astra yang berpartisipasi pada acara Pelepasan Ekspor ini adalah PT Astra Otoparts Tbk (AOP), PT Astra Daihatsu Motor (ADM), dan PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI).

Baca selengkapnya

4. Grab Bagikan Kupon Belanja Bagi Masyarakat Bandung yang Patuhi 3M + 1T

Mitra pengemudi Grab saat berlangsung masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Sebagai ilustrasi [HO/Grab Indonesia].
Mitra pengemudi Grab saat berlangsung masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Sebagai ilustrasi [HO/Grab Indonesia].

Pandemi COVID-19 belum berakhir, dan anggota masyarakat diajak untuk ikut berpartisipasi mencegah penyebaran virus yang menyerang saluran pernapasan ini. Caranya adalah mematuhi protokol kesehatan atau prokes. Sebagai penyedia layanan jasa transportasi point-to-point yang kini berkembang di berbagai sektor, Grab pun terjun turut memberikan partisipasi.

Caranya seperti yang digelar di Kota Bandung adalah memberikan sederet cendera mata yang bisa dibawa pulang, bahkan bermanfaat buat seisi keluarga.

Baca selengkapnya

5. Ketua Tim MRTI Bangga Kolaborasi dengan SAG Racing Team

Muhammad Rapsel Ali, Ketua Tim Moto2, Mandalika Racing Team Indonesia (MRTI) [Dok MRTI].
Muhammad Rapsel Ali, Ketua Tim Moto2, Mandalika Racing Team Indonesia (MRTI) [Dok MRTI].

Pada Jumat (4/12/2020), Mandalika Racing Team Indonesia (MRTI) dan Stop and Go Racing Team atau kondang disebut SAG Racing Team mengumumkan kolaborasi untuk musim balap 2021.

"Saya sangat senang karena akan tercatat dalam sejarah: Mandalika Racing Team menjadi tim Indonesia pertama di Kejuaraan Dunia Moto2. Saya menaruh kepercayaan tinggi kepada SAG Team untuk mewujudkan impian kami menjadi juara dunia Moto2," papar Ketua Tim MRTI, Muhammad Rapsel Ali setelah pengumuman resmi kerja sama itu.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI