Mirip Becak tapi Bermesin, Inikah Mobil Teraneh yang Pernah Dibuat BMW?

Sabtu, 05 Desember 2020 | 14:53 WIB
Mirip Becak tapi Bermesin, Inikah Mobil Teraneh yang Pernah Dibuat BMW?
BMW Isetta. (Youtube)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Selama ini mobil BMW identik dengan kesan mewah, nyaman, dan berdesain elegan.

Namun, siapa sangka pabrikan asal Jerman ini pernah membuat kendaraan dengan desain nyeleneh.

Pada 1950-an, BMW pernah membuat mobil yang murah dan mudah dikendarai. Faktor keamanan yang masih belum menjadi perhatian utama, plus kondisi ekonomi yang sedang mengalami fase pemulihan pasca perang dunia kedua membuat mobil yang satu ini punya kabin sempit bak becak.

Mobil tersebut adalah Isetta, sebuah kendaraan bermesin 300cc satu silinder yang mampu menghasilkan 13 daya kuda.

Baca Juga: Honda Tinggalkan Mobil Konvensional Mulai 2022

Mesin ini mampu menghantarkan mobil tersebut melesat pada kecepatan 74 km/jam.

BMW Isetta. (Youtube/Throttle House)
BMW Isetta. (Youtube/Throttle House)

Mobil ini diklaim cuma butuh bahan bakar sebanyak tiga liter untuk menempuh jarak sejauh 100 km.

Sebenarnya mobil ini bukanlah hasil desain autentik dari BMW. Isetta mulanya dirancang oleh desainer asal Italia di bawah nama Iso SpA. Perusahaan ini membuat banyak hal, seperti kulkas, skuter, dan truk kecil dengan tiga roda.

Akhirnya Isetta dan kemudian dilisensikan untuk diproduksi di beberapa negara, seperti Argentina, Spanyol, Inggris, dan Jerman.

Pada 1955 barulah pabrikan mobil mewah ini menjadi pionir dalam memproduksi mobil tersebut secara massal.

Baca Juga: Viral, Angkut Seserahan Untuk Lamaran Dengan Mobil Pickup

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI