Belum Dibuatkan Edisi Facelift, Yamaha Masih Yakin Penjualan Fino

Jum'at, 04 Desember 2020 | 22:00 WIB
Belum Dibuatkan Edisi Facelift, Yamaha Masih Yakin Penjualan Fino
Yamaha Fino dengan warna cokelat yang cute [Dok PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menyebutkan belum ada niatan untuk menghadirkan penyegaran terhadap skutik produksinya yang bergaya retro, yaitu Yamaha Fino.

Public Relations Manager PT YIMM, Antonius Widiantoro menyatakan, pihaknya sejauh ini masih percaya diri untuk memasarkan model yang ada saat ini.

"Ya, kami masih percaya diri dengan produk yang ada sekarang. Memang perkembangan produk dinamis, kami melihat kebutuhan konsumen, update desain, update fitur," ujar Antonius Widiantoro, di Sentul Bogor, Jawa Barat.

Dengan demikian, sambungnya, kalau ditanya untuk saat ini belum ada (pembaruan). Atau dengan kata lain, Yamaha masih menjual produk yang ada sekarang.

Baca Juga: Yamaha Gear 125 Gunakan Basis Freego untuk Pengembangannya

Yamaha Gear 125 dengan label harga belum menyentuh Rp19 juta [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].
Yamaha Gear 125 dengan label harga belum menyentuh Rp19 juta. Sebagai ilustrasi produk Yamaha di kelas 125cc [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].

Untuk urusan penjualan, Antonius Widiantoro menyatakan bahwa Yamaha Fino tidak tertinggal dibandingkan produk skutik 125cc Yamaha lainnya. Pasalnya penjualan di kelas 125 cc hampir merata.

"Tidak melihat produk mana yang paling tinggi, setiap produk kami sesuaikan dengan karakter konsumennya. Nah, mereka yang pakai Fino kalau dahulu kami segmentasikan kaum perempuan, belakangan lebih banyak lelaki ikut menjadi konsumennya," tukas Antonius Widiantoro.

Terakhir juga menyebutkan bahwa di area-area tertentu, Yamaha Fino banyak diminati. Contohnya untuk kawasan Indonesia Timur.

"Yamaha Fino cukup menjadi primadona dengan desain dan style yang dimiliki," pungkasnya.

Baca Juga: Apa Perbedaan Produk All-New Sama Facelift di Dunia Otomotir? Cek di Sini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI