Sempat Terjatuh di Depan Toko, Perjuangan Ojol Disabilitas ini Bikin Salut

Rabu, 02 Desember 2020 | 00:05 WIB
Sempat Terjatuh di Depan Toko, Perjuangan Ojol Disabilitas ini Bikin Salut
Ojol penyandang disabilitas bikin salut. (TikTok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menjadi penyandang disabilitas tampaknya bukan menjadi penghalang untuk menjemput rejeki bagi pengendara ojol (ojek online)  yang satu ini.

Seorang ojol yang identitasnya belum diketahui tersebut viral berkat beredarnya sebuah video yang diunggah di media sosial TikTok oleh akun bernama @asheeqayumnamaulidya, hari ini (1/12/2020).

"Jangan lupa bersyukur," tulis pengunggah video di kolom caption.

Dalam video tersebut terlihat saat ojol ini tengah membeli pesanan pelanggan pada sebuah restoran. Ia terlihat menggunakan kruk kaki di sisi kiri badannya.

Baca Juga: Di Motornya Ada Sabu, Tokoh Masyarakat di Siak Ini Tak Mengaku

Saat menuruni tangga, kruk kaki yang ia pakai terjatuh, ia pun sempat limbung, namun ia berhasil menjaga keseimbangan.

Ojol penyandang disabilitas bikin salut. (Instagram)
Ojol penyandang disabilitas bikin salut. (Instagram)

*Untuk menuju video terkait, klik di sini.

Ia pun kemudian duduk di atas sebuah motor matik yang diduga juga merupakan tunggangan yang ia gunakan untuk mencari penghidupan.

"Lagi mau makan terus melihat bapak ojol ini. Sehat selalu ya pak, semoga selalu diberi keselamatan dalam mencari rezeki," tulis warganet pada video tersebut.

Sayangnya pengunggah video tak menyebutkan di mana lokasi ojol ini beroperasi setiap harinya.

Baca Juga: Detik-detik Mobil Seruduk Motor di Tikungan Tajam karena Salip Truk Besar

Walaupun demikian tetap saja video berdurasi singkat ini bisa memantik banyak ungkapan simpati. Berikut beberapa di antaranya.

"Gilak ,kaget ane .. Hampir jatuh bapaknya .. Tetep semangat pak," tulis _mas.iqul_.

"Buat abang2 pejuang keluarga tetep semangat," kata oddy.witoko.

"Semoga Allah selalu memberikan keberkahan buat Abang Gojek dan keluarga," tulis uni_agiesta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI