Suara.com - Bagi para pemilik dan penggemar produk otomotif, acara bertemu dan berbincang tentang produk kesukaan mereka adalah salah satu hal serui. Dengan penerapan protokol kesehatan tanggap pandemi COVID-19, harapannya gelaran bisa berlangsung aman dan nyaman. Nah, pada akhir pekan ini, Minggu (29/11/2020), di Bandung, ibu kota Provinsi Jawa Barat digelar acara Porsche's Cars & Coffee. Undangan terbuka bagi siapa saja yang ingin menjajal Porsche Cayman, Porsche Macan, serta Porsche Cayenne.
Event itu, tidak lain adalah acara Porsche Indonesia untuk memberikan kesempatan menjajal produk favorit mereka.
Di bulan lalu (18/10/2020), para pelanggan sekaligus penggemar Porsche di Surabaya telah merasakan gelaran ini. Jason Broome, Managing Director Porsche Indonesia menyatakan kegiatan mengemudi Porsche yang diselenggarakan di Kota Pahlawan berangkat dari sukses sebelumnya di Jakarta.
Dan acara Porsche's Cars and Coffee di ibu kota Jawa Barat di Bandung akan digelar pukul 08.00 pagi - 12.30 siang, beralamatkan di KeepKeep / Sejiwa A Stand, Jalan Kiputih No 1 Bandung.
Baca Juga: Porsche Unseen, Nikmati Desain Mobil Performa Tinggi dalam Bentuk Buku
Dalam rilis sebagaimana diterima SuaraJabar.id, jaringan dari Suara.com, kegiatan Porsche tadi terbuka untuk umum, dan menawarkan kesempatan untuk melihat dan merasakan pengalaman model Porsche terbaru, seperti Porsche Macan, Porsche Cayenne, serta Porsche Cayman GTS.
Acara itu sendiri adalah bagian dari strategi Porsche untuk menjangkau lebih banyak pelanggan, dan ditetapkan sebagai agenda permanen di kalender acara Porsche selanjutnya.
"Pengalaman konsumen adalah bagian penting dari strategi relasi antara kami dan pelanggan yang berkesinambungan. Kami ingin menciptakan ikatan emosional antara brand dengan pelanggan kami," ungkap Jason Broome saat berada di Surabaya. Dan keseruan ini tentunya siap diulang di Kota Kembang.