Suara.com - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menghadirkan animasi anak-anak sebagai salah satu strategi pendukung penjualan. Unik, ada lima tokoh usia belia yang dikenalkan, yaitu Didi, Hatsu, Keano, Dayu, dan Indro. Potret murid sekolah dengan minat mempelajari hal-hal, baru, mengulik teka-teki, sampai keseruan bermain hingga bertengkar dengan nilai positif.
Apakah sebenarnya yang menjadi alasan Daihatsu menyasar anak-anak sebagai salah satu target penjualan?
Marketing Director dan Corporate Planning & Communication Director PT ADM, Amelia Tjandra mengatakan, branding yang terbaik dimulai dari anak-anak.
"Walaupun mereka bukan target market kami, tapi nantinya kami percaya pada waktunya mereka akan besar, pada waktunya mereka juga akan menjadi pekerja yang punya penghasilan dan memmerlukan kendaraan. Dan mereka bisa ingat, Daihatsu ada pada saat mereka membutuhkan juga," ujar Amelia Tjandra, saat bincang virtual bersama awak media, baru-baru ini.
Baca Juga: Elon Musk Berikan Pandangan Soal Lonjakan Kasus COVID-19
Daihatsu Indonesia meluncurkan animasi ini via kanal YouTube Daihatsu, dan diberi tajuk "Petualangan Didi dan Hatsu". Berisi kumpulan film pendek dengan konsep anime series untuk anak berisi pesan edukatif dan positif. Tayangan ini siap menemani keseharian dan menjaga keceriaan sang anak, terlebih di masa pandemi COVID-19.
Sesuai tajuknya, penamaan tokoh utama pada Didi dan Hatsu mengambil basis nama dari Daihatsu. Petualangan Didi dan Hatsu ini menceritakan tentang persahabatan tokoh utama Didi, seorang anak laki-laki yang ceria dan berjiwa petualang, dan Hatsu, anak perempuan manis asal Jepang yang bisa berbahasa Indonesia.
Selain itu, karakter pendukung seperti teman Didi dan Hatsu, yakni Keano, Dayu, dan Indro juga turut memberi warna pada setiap episode yang ditayangkan.
Anime series ini menghadirkan banyak karakter agar dapat membentuk pola pikir yang positif pada anak-anak, sehingga anak-anak dapat saling menghargai satu sama lain, bertoleransi pada perbedaan, serta menciptakan pertemanan dan komunikasi yang sehat dan positif. Acara ini dapat dinikmati melalui platform Youtube Daihatsu Sahabatku.
Baca Juga: Porsche Unseen, Nikmati Desain Mobil Performa Tinggi dalam Bentuk Buku