Suara.com - Hampir sepekan ini, jagad maya mobil baru diramaikan temuan sebuah sosok berlogo Ferrari yang tengah melakukan uji jalan. Ditelaah detail, masuk kategori Sport Utility Vehicle (SUV). Kadar "hebohnya" mungkin senada saat Lamborghini melahirkan Urus. Saat itu sang produsen menyatakan bahwa kendaraan baru mereka adalah SUV. Namun DNA yang dimiliki tetap supercar.
Nah, bagaimana dengan sosok SUV milik Ferrari yang masuk radar kamera calon-calon mobil baru ini?
Salah satu media otomotif kondang, Carscoops, menduga SUV itu adalah Ferrari Purosangue. Dengan sosok mengingatkan pada Ferrari Roma. Tampilan fisik si "rahasia" ini adalah konfigurasi ganda, dan memiliki double muffler. Sementara cakram rem menggunakan komponen jenis karbon-keramik.
Bagian menonjol lainnnya adalah velg palang lima dual spoke dengan desain yang sangat mirip Ferrari 458 Italia.
Baca Juga: Sir Sean Connery Berpulang, Ini Peninggalan Mobil James Bond
Ferrari Purosangue diprediksi akan datang dengan platform baru yang benar-benar berbeda dengan produk-produk Ferrari dari Maranello plant selama ini.
Dengan positioning sebagai SUV ultra-premium, Ferrari Purosangue nampaknya ditargetkan untuk menyaingi Bentley Bentayga dan Rolls-Royce Cullinan.
Perkiraan spesifikasi mesin Ferrari Purosangue adalah V8 turbocharge atau V12, seperti yang selama ini dicangkokkan pada semua supercar legendaris pabrik milik Enzo Ferrari.
Kemungkinan kedua, juga tersedia dalam versi hybrid dan listrik merunut kebutuhan masa depan yang mengacu kepada pengurangan polusi udara. Apalagi, sebelumnya pabrikan berlogo The Prancing Horse itu juga Ferrari LaFerrari, hypercar bermesin V12 hybrid yang menghasilkan tenaga 950 dk. Serta Ferrari SF90 Stradale bermesin PHEV atau Plug-in Hybrid Electric Vehicle dan V8 turbo.
Dan sebagai catatan trend SUV dan crossover memang terus diupayakan para produsen mobil untuk dipenuhi. Sehingga para pakar pembuat sportscar dan supercar juga turut melirik segmen ini.
Baca Juga: Komunitas VES Jayapura Sosialisasi Cegah COVID-19 dan Baksos Kebakaran
Selain Ferrari, sebelumnya ada pabrikan supercar seperti Porsche, Lamborghini, Jaguar, dan Maserati yang turut meramaikan pasar SUV. Begitu pula Lotus, Aston Martin dan Bugatti.