Suara.com - Merayakan ulang tahun ke-80 The Flash, MINI menggarap MINI Cooper SE bertenaga listrik murni atau Electric Vehicle (EV) dengan tampilan luar biasa. Digarap secepat kilat oleh seniman komik yang punya reputasi keren.
Melansir Motor1, MINI Cooper SE dengan tampilan edisi The Flash ini dilukis langsung oleh kartunis terkemuka asal Italia, Carmine Di Giandomenico. Latar belakang seniman kelahiran Teramo, Italia 1973 ini adalah menggarap Conan The Barbarian untuk Marvel Italia.
Juga pernah mengerjakan seri Marvel lainnya, seperti Vegas, dan What If ... yang menampilkan Captain America. Juga pernah menggarap sketsa Daredevil: Battlin' Jack Murdock. Serta Spider-Man: Noir.
MINI Cooper SE edisi khusus ini ditampilkan dalam pameran internasional Lucca Comics & Games atau Lucca Changes 2020 yang saat ini berlangsung secara virtual.
Baca Juga: Mini Siapkan Dua Crossover Listrik, Fokus ke Pasar China
Mari menyimak eksteriornya. Desain The Flash menampilkan dua tokoh DC Comics characters ini, yaitu Jay Garrick dan Barry Allen dengan latar Central City layaknya sampul asli. Ada dominasi balutan warna khas The Flash, yakni merah, kuning, dan biru.
Selain itu terdapat corak petir menggambarkan kekuatan khas superhero. Lalu bagian samping mobil memunculkan The Flash tengah beraksi seru. Dan bagian kap kendaraan dibubuhkan lambang petir dengan dasar putih dikelilingi lingkaran kuning.
Untuk mewujudkan MINI Cooper SE versi The Flash, Carmine Di Giandomenico hanya membutuhkan waktu 10 jam. Bahkan lelaki ini mendapat julukan sebagai "kartunis tercepat di dunia" dengan prestasi melukisi 56 bidang komik hanya dalam 48 jam pada 2010.
Dalam keterangan resminya, MINI tak memberikan perubahan dalam hal interior maupun mesin yang digunakan. MINI Cooper SE bertenaga listrik ini masih menggunakan motor listrik yang mampu mengeluarkan tenaga maksimal hingga 183 PS dan torsi puncak 270 Nm.
Akselerasi MINI Cooper SE The Flash adalah 6,9 detik untuk 0-100 km per jam, dengan top speed 150 km per jam. Ini masih tertinggal dari komik The Flash yang menyebutkan Jay Garrick dan Barry Allen bergerak tujuh kali lipat lebih cepat dari kecepatan cahaya. Waduh!
Baca Juga: MINI Cooper SE Listrik Laris di Britania Raya, Berpeluang ke Indonesia?