Detik-Detik Pajero Tergelincir dan Tertabrak Bus, Duh Merinding

Senin, 02 November 2020 | 18:59 WIB
Detik-Detik Pajero Tergelincir dan Tertabrak Bus, Duh Merinding
Kecelakaan Mitsubishi Pajero diduga akibat tergelincir genangan air. (Youtube/RengganiSReborN TV)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengguna media sosial dibikin heboh dengan beredarnya sebuah video yang memperlihatkan detik-detik kecelakaan yang melibatkan sebuah Mitsubishi Pajero berwarna silver dan sebuah bus.

Video tersebut banyak beredar di media sosial, salah satunya melaui kanal Youtube bernama RengganiSReborN TV, hari ini (2/11/2020).

Mulanya dalam video tersebut terlihat momen saat Pajero ini berada di depan sebuah bus berwarna hitam-kuning. Pajero ini berniat untuk mendahului kendaraan di depannya.

Namun beberapa detik kemudian mobil ini tiba-tiba hilang kendali diduga karena tergelincir oleh genangan air dan mengalami kecelakaan. Bus tersebut mengalami penyok di sisi kanan depan lalu Pajero ini ringsek di bagian kiri belakang .

Baca Juga: Potensi Gelombang Hingga 6 Meter, BPBD Banten Minta Nelayan Lebak Waspada

Kanal Youtube tersebut menuliskan bahwa bus ini adalah kendaraan baru yang belum lama dirilis.

Kecelakaan Mitsubishi Pajero diduga akibat tergelincir genangan air. (Facebook)
Kecelakaan Mitsubishi Pajero diduga akibat tergelincir genangan air. (Facebook)

*Untuk menuju video terkait, klik di sini.

"Line perdana dari arah Jakarta Menuju Tawangmangu terlibat kecelakaan dengan mobil Pajero Sport. Pada saat kejadian, dilokasi sedang hujan deras di tambah jalur tol yang merupakan jalanan beton di genangi air, mobil Pajero yang semula berjalan beriringan dengan bus STJ berniat akan mendahului mobil di depannya, namun nahas saat tancap gas justru masuk ke genangan air dan terjadi Aquaplanning sehingga mobil Pajero oleng kekanan menghantam body depan bus STJ," tulis akun Youtube tersebut.

Kecelakaan ini rupanya mengundang beragam respons warganet, seperti pada beberapa komentar berikut ini.

"Kasian euyy. Lagi dibangga2in manianya malah laka. Semoga dijadikan pelajaran buat pengguna jalan dan supaya jadi lebih hati2 lagi atas trjadinya kejadian ini. Aamiin," tulis Fatih Nur Falah.

Baca Juga: Viral Detik-detik Pajero Sport Pecah Ban Saat Ingin Menyalip Truk

"Duh apesss. Masih bau karoseri udah kena insiden," kata Wahyu Indra Murti.

"Waduhhh. Pdhal bru liris. Dan kine perdana. Semalem dri TW. Nyampe jkt lngsung puterbalik. Malah kena musibah," celetuk Budhi Demonstrous.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI