Komplotan Pencuri Canggih Diciduk, 26 Motor Klasik Ini Berhasil Diamankan

Sabtu, 31 Oktober 2020 | 14:07 WIB
Komplotan Pencuri Canggih Diciduk, 26 Motor Klasik Ini Berhasil Diamankan
Ilustrasi diler Royal Enfield di Indonesia. [Dok Royal Enfield Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bukan rahasia lagi bahwa motor yang laris dijual di pasaran tentu bakal rawan dijadikan sasaran pencurian.

Begitu juga dengan yang terjadi di India. Dilansir dari Rideapart, Sabtu (31/10/2020), kepolisian dari negara tersebut berhasil meringkus komplotan pencuri dengan spesialisasi motor klasik, Royal Enfield.

Sebagai informasi, motor buatan pabrikan tersebut cukup kondang dan diminati di Negeri Bollywood.

Kembali ke kasus pencurian ini, setidaknya 26 motor menjadi barang bukti.

Baca Juga: Keroyok 2 Prajurit TNI di Bukittinggi, Anggota Klub Moge Minta Maaf

Komplotan tersebut terdiri dari 10 individu yang punya modus operandi yang cukup ampuh sehingga sulit dilacak.

Ilustrasi diler Royal Enfield di Indonesia. [Dok Royal Enfield Indonesia]
Ilustrasi diler Royal Enfield di Indonesia. [Dok Royal Enfield Indonesia]

Penangkapan ini melibatkan 24 cabang kantor kepolisian dan penyeldikannya dilakukan selama beberapa tahun, termasuk dengan memantau CCTV selama 56 hari.

Pihak polisi menyebutkan bahwa komplotan pencuri ini selalu sukses dari pantauan dengan memanfaatkan titik buta dari kamera keamnan.

Selain itu motor ini dijual dengan harga murah menggunakan aplikasi chat, WhatsApp.

Aparat melakukan penyaringan dari 200.000 nomor ponsel hingga menjadi 19 nomor yang akhirnya mengerucut ke tersangka. Komplotan pencuri ini menjual dengan identitas palsu.

Baca Juga: Mantan Penjaga Kebun Binatang Curi Penguin, Dijual di Facebook Rp 170 Juta

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI