Suara.com - Hingga September 2020, penjualan di pasar otomotif Nasional masih mengalami kondisi pasang-surut dan belum menunjukkan pergerakan kenaikan secara signifikan di tengah kondisi pandemi COVID-19.
Secara nasional, sejak awal tahun hingga year to date (YTD) September 2020, pencapaian wholesales ada di kisaran 372 ribu unit dan retail sales sekitar 407 ribu unit.
Melihat data YTD September 2020, perolehan wholesales Daihatsu secara total mencapai 69.182 unit dengan peningkatan market share menjadi 18,6 persen jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar 17,6 persen.
"Kami berharap kondisi penjualan ini dan daya beli dapat terus membaik di tengah kegiatan masyarakat yang masih beraktivitas dengan tetap menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19," jelas Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International – Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).
Baca Juga: Usah Kaget Bila Ketemu Daihatsu Gran Max Berlogo Mazda, Ini Jawabnya
Terkait retail sales, penjualan Daihatsu YTD Sep-2020 mencapai 73.488 unit dengan peningkatan market share menjadi 18 persen dibandingkan periode sama tahun lalu, yaitu 16,8 persen.
Secara bulanan, wholesales Daihatsu meningkat menjadi 11.204 unit pada September 2020, atau naik sekitar 68 persen dari yang sebelumnya sebesar 6.651 unit pada Agustus 2020.
Pada retail sales, di September 2020 tercatat 7.721 unit, atau naik sekitar 23 persen dibandingkan Agustus 2020 lalu yaitu 6.300 unit.
Dalam hal kontribusi model, secara akumulatif retail sales hingga September 2020, Astra Daihatsu Sigra tetap berada di puncak penjualan dari perusahaan ini. Yaitu mencapai 19.918 unit, atau berkontribusi sebesar 27,1 persen, diikuti Daihatsu Gran Max Pick-Up 16.231 unit (22,1 persen), dan Daihatsu Terios 10.888 unit (14,8 persen).
Sebagai catatan, dalam bincang-bincang virtual bulan lalu, Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT Astra-Daihatsu Motor (ADM) menyampaikan alasan mengapa permintaan Daihatsu Gran Max tetap ada.
Baca Juga: Daihatsu Belum Punya Niat Menyegarkan Tampilan Gran Max
"Masuk kategori commercial vehicle, Daihatsu Gran Max dibutuhkan konsumen untuk menopang usahanya, sehingga tidak didasarkan kepada keinginan pribadi yang bisa ditunda kapan-kapan," paparnya.
Semoga pasar otomotif Nasional lebih berkontraksi positif untuk mendukung sektor perekonomian Indonesia.