Curhat Ridwan Hanif Kena 'PHP' Beli Motor Gesits, Endingnya Malah Begini

Kamis, 15 Oktober 2020 | 14:49 WIB
Curhat Ridwan Hanif Kena 'PHP' Beli Motor Gesits, Endingnya Malah Begini
Ridwan Hanif pose bareng Gesits (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pesona motor listrik Gesits ini ternyata berhasil menyita perhatian salah satunya Youtuber otomotif ternama, Ridwan Hanif.

Motor listrik karya anak bangsa ini memang bikin penasaran karena diklaim bisa bersaing dengan motor listrik yang lainnya. Nah, Ridwan Hanif pun penasaran dan memesan motor listrik ini.

Namun ia malah curhat tentang dirinya nyaris di-PHP saat pesan Gesits. Dalam akun Instagram @ridwanhr, ia membagikan kisah dimana ia kena PHP saat membeli motor Gesits.

Awalnya ia memesan Gesits ketika berada di event otomotif IIMS 2019. Namun hingga awal tahun 2020, motor Gesits yang ia pesan pun tak kunjung datang.

Baca Juga: Geger Skandal Lelang Motor Jokowi, Buruh Lepas M Nuh Mendadak Menghilang

SPK Gesits milik Ridwan Hanif (Instagram)
SPK Gesits milik Ridwan Hanif (Instagram)

Akhirnya ia memilih untuk membatalkan pesanannya karena dirasa terlalu lama. Namun seiring berjalannya waktu, Ridwan Hanif justru membagikan kabar baiknya tentang Gesits.

Ia kembali melakukan pemesanan Gesits di showroom The Hive Cawang, Jakarta. Ia meyakini kalau motor ini bakal datang nggak lama lagi karena melihat informasi di media sosial kalau mobil ini sudah ready stock.

Apalagi ditambah perusahaan motor listrik ini sekarang sudah menunjuk Wika jadi prinsipal Gesits. Ia pun makin mantap menjajal motor tersebut dengan cara membelinya.

Kira-kira gimana reaksi si 'Sultan' Hanif setelah mencoba Gesits? Kita tunggu saja reviewnya.

Baca Juga: Pemenang Lelang Motor Jokowi Sempat Ditangkap Polisi, Ini Respons Istana

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI