Suara.com - New Toyota Kijang Innova, Aprilia, harga naik, rumah berjalan, alarm mobil, rawat kaca mobil, kaca film, dan moge bermesin kecil adalah highlight dari lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com pagi ini, yang dipetik dari tayangan pagi kemarin hingga malam tadi.
Berbincang soal New Toyota Kijang Innova, kabar terbaru adalah mobil spesifikasi Multi-Purpose Vehicle atau MPV ini bakal segera merapat di pasar Nasional esok hari. Tentu menarik buat ditunggu, karena sederet pembaruan telah dibubuhkan ke produk anyar ini.
Soal harga, akan terjadi penyesuaian. Ini ada kabar yang diembuskan tentang perkiraan kenaikan banderol selaras situasi dan kondisi pasar Nasional.
Terus, kalau New Toyota Kijang Innova terbaru sudah ada di tangan, mau dilakukan aksi kosmetik yang bagaimanakah? Tenang saja, jajaran produk aftermarket khususnya aksesori bakal banyak tersedia.
Baca Juga: Alarm Mobil Mengalami Kerusakan? Berikut Perkiraan Penyebabnya
Namun kalau ingin beda, coba tengok rumah berjalan yang tampil di YouTube "Travel with Bakkha" ini. Dijamin seru, karena kegiatan dapur, tidur mewah dengan tempat tidur yang luas, sampai mandi dengan shower bisa dilakukan di sini.
Lalu soal tips, ada cara merawat kaca film atau yang secara langsung berhubungan dengan tips rawat kaca mobil. Meski tampak sepel, jangan abaikan membersihkan bagian kaca film agar fungsinya bisa terus maksimal.
Kemudian tersedia pula tips cara melakuakn reset bila remote mobil beserta kuncinya mengalami kejadian berbunyi tanpa ada trigger "waspada" terlebih dahulu yang dikirimkan oleh sensor mobil.
Dan tak ketinggalan, dari sektor roda dua hadir produk Aprilia. Terkenal sebagai salah satu pemain penghasil moge atau motor gede, kini perusahaan Italia ini juga menurunkan karyanya di kelas 250cc. Seksi? Sudah pasti.
Silakan segera bertandang ke lokasi lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com ini. Jaga selalu kesehatan dengan hanya keluar rumah saat ada kebutuhan mendesak dan jangan lupa kenakan masker setiap kali berada di luar rumah.
Baca Juga: Best 5 Oto: Teknologi Radar Ducati, Launching MPV dan SUV Toyota
1. Alarm Mobil Sering Berbunyi Sendiri? Begini Cara Lakukan Reset
Untuk mempermudah pengoperasian kendaraan, produsen menyediakan peranti bantu khusus yang dikenal sebagai controller atau remote control. Sehingga cukup tekan tombol, pengguna bisa mengoperasikan sesuai keinginan. Apalagi jenis-jenis mobil kekinian.
Beberapa fitur dimasukkan ke dalam remote control mobil-mobil kekinian. Selain aktivitas buka dan tutup pintu serta bagasi, juga aktivasi dan deaktivasi alarm.
2. Cara Mudah Merawat Kaca Film: Cukup Pakai Air Hangat
Kaca film memiliki fungsi penting melindungi para pengguna mobil dari paparan sinar matahari yang berlebihan. Sementara di sisi keamanan, dengan kadar gelap atau tingkat kegelapan tertentu, maka para pelaku kejahatan akan kurang leluasa memantau situasi dalam kabin.
Berbicara soal perawatan kaca film di mobil, mungkin pertanyaan yang kerap muncul adalah cara perawatannya. Yaitu apakah diperlukan tindakan khusus atau menggunakan pembersih tertentu pula.
3. Keren Abis, Toyota Innova Berubah Wujud Jadi 'Apartemen' Berjalan
Toyota Kijang Innova cocok digunakan sebagai mobil keluarga. Desain kabin yang cukup lega menjadi pertimbangan untuk para keluarga yang ingin memiliki mobil.
Selain itu, Toyota Innova juga memiliki mesin yang bandel. Dengan mesin ini, Kijang Innova mampu diajak kemana-mana.
4. Harga New Toyota Kijang Innova Diperkirakan Naik, Tembus Rp10 Juta
PT Toyota-Astra Motor (TAM) siap melaksanakan peluncuran New Toyota Kijang Innova pada 15 Oktober 2020 secara virtual. Meski belum memberi pengumuman resmi terkait harga, New Kijang Innova terbaru kabarnya akan mengalami kenaikan berjuta rupiah.
"Informasinya ada kenaikan antara Rp8 juta sampai Rp11 jutaan untuk Innova baru. Namun untuk harga resmi baru diumumkan lusa (15/10/2020)," ujar seorang tenaga penjual kepada Suara.com.
5. Siap 'Tampol' Yamaha R25 dan Ninja 250, Aprilia Hadirkan Motor 250cc
Perlahan tapi pasti, Aprilia mulai menaruh perhatian pada segmen motor di bawah 500cc. Dilansir dari Rideapart (13/10/2020), pabrikan motor asal Italia ini tengah dirumorkan bakal merilis motor 250-400 cc.
Rumor tersebut diperkuat dengan pernyataan Diego Graffi, petinggi dari Piaggio India yang mengatakan bahwa motor tersebut akan segera hadir di India.