Suara.com - Ketika melakukan modifikasi motor, biasanya bagian yang sering diubah yakni pada penampilan seperti warna bodi, warna velg dan masih banyak lainnya.
Ada juga yang justru mengubah tampilan dengan menambahkan aksesori seperti penambahan box belakang bahkan mengganti jok agar tampil beda.
Namun ketika mengganti jok sebaiknya tetap perhatikan kenyamanan pengendara maupun penumpang. Tidak seperti modifikasi jok yang satu ini.
Dalam unggahan akun Instagram @newdramaojol.id, modifikasi jok motor ini justru jadi sorotan.
Baca Juga: Potret Aksesoris Motor Ojol Ini Bikin Salah Fokus, Kreatif!
Bagaimana tidak, jok tersebut justru bakal membuat pemotor ataupun penumpang geli-geli saat naik motor.
Tampak hiasan berbentuk bulat yang terbuat dari besi terpasang pada jok tersebut. Jumlahnya pun tidak hanya satu, melainkan puluhan besi.
Coba bayangkan kalau kalian naik jok motor ini, bagaimana sensasinya. Potret ini pun mengundang reaksi warganet di kolom komentar.
"Pantatnya biar ga reumatik." tulis @chaffibrantanaka.
"Nggak kebayang kalo tu motor abis dijemur berasa simulasi duduk d neraka kali." cuit @rayyenn.pr.
Baca Juga: Bikin Pangling, Begini jika Honda Supra X Disulap menjadi Mesin Bajak Sawah