Suara.com - Seperti petinggi negara pada umumnya, Jenderal TNI Anumerta Ahmad Yani dulunya juga mendapat fasilitas berupa mobil dinas saat masih bertugas.
Mobil ini menjadi saksi bisu mengenai peristiwa kelam, Gerakan 30 September. Saat ini tunggangan ikonik tersebut masih eksis di Jakarta Timur.
Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila, tak ada salahnnya untuk sedikit mengulik fakta-fakta menarik mengenai mobil tersebut. Berikut uraiannya.
1. Mobil Istimewa di Zamannya
Baca Juga: Rencana Pajak Mobil Baru Nol Persen Berlarut, Bisa Sulitkan Produsen
Mobil berjenis Oldsmobile 98 tersebut merupakan salah satu produk buatan pabrikan Amerika Serikat, General Motors. Mobil ini merupakan edisi ketujuh dari tipe 98 yang diproduksi dari tahun 1961-1964.
Jenderal Ahmad Yani mendapat mobil tersebut pada Februari 1965 dengan plat nomor AD-01.
2. Masih Eksis
Mobil tersebut kini tersimpan di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur. Sedan ini dipajang untuk mengenang jasa dari sang jenderal.
3. Mesinnya Nggak Main-Main
Baca Juga: Hari Kesaktian Pancasila, Puan: NKRI Telah Dirongrong dari Dalam dan Luar
Mobil tersebut dibekali dengan dapur pacu berkapasitas 6,5 L dengan konfigurasi V8, setara mobil-mobil sport mewah masa kini.
Walaupun usianya tak bisa dibilang muda, namun faktanya kendaraan ini dibekali transimisi otomatis tiga percepatan dengan teknologi Roto Hydramatic.
Ia juga dibekali dengan beberapa fitur yang banyak tersemat di mobil moderen, dua di antaranya berupa power steering dan jam digital pada dasbor.
Di pasaran, mobil tersebut hadir dalam berbagai varian, mulai dari 2 pintu, empat pintu dengan empat jendela, hingga empat pintu enam jendela.
Oldsmobile 98 edisi ketujuh ini dirancang oleh desainer bernama Bill Mitchell.