Kocak! Hukuman Polisi untuk Pemilik Motor Modifikasi Bikin Tepok Jidat

Selasa, 29 September 2020 | 20:00 WIB
Kocak! Hukuman Polisi untuk Pemilik Motor Modifikasi Bikin Tepok Jidat
Hukuman pelanggar knalpot modifikasi bikin ngakak (Facebook)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Melakukan modifikasi motor biasanya menjadi salah satu cara dari pemiliknya agar tampilan kendaraan semakin menarik. Dan salah satu sasaran modifikasi adalah bagian knalpot.

Mengganti knalpot memang cukup simpel dibanding dengan modikasi lain seperti membongkar mesin. Namun perlu diketahui, modifikasi knalpot ini bisa berujung penilangan.

Sudah banyak pemotor terciduk razia yang dilakukan polisi karena masalah knalpot modifikasi. Biasanya mereka bakal kena hukuman untuk mendengarkan suara knalpot hasil modifikasi.

Namun hal tersebut ternyata tidak berlaku untuk polisi di daerah ini. Sebuah video yang dibagikan oleh akun Facebook Ryan ini viral di media sosial.

Baca Juga: Najwa Shihab: Terawan, Menteri Paling Low Profile Selama Pandemi

Knalpot hasil modifikasi keciduk polisi (Facebook)
Knalpot hasil modifikasi keciduk polisi (Facebook)

Dalam video yang dibagikan tampak seorang pemotor harus berurusan dengan polisi lantaran menggunakan knalpot modifikasi yang tidak sesuai standar.

Pemotor tersebut dihukum oleh beberapa polisi di tempat. Namun hukumannya pun cukup bikin tepok jidat.

Bagaimana tidak, pemilik motor tersebut disuruh menirukan suara terompet. Dengan menggunakan media knalpot yang dipakaikan pada motornya, ia pun mencoba menirukan suara terompet.

Tak cuma itu saja, pria tersebut disuruh untuk menggoyangkan pinggulnya juga sambil bertelanjang dada dan menirukan suara terompet.

Aksi ini pun mengundang reaksi dari warganet di kolom komentar.

Baca Juga: McDonalds Kuta Beach Tutup usai 20 Tahun Beroperasi, Disambut Curhat Pilu

"Kwkwkwkkk,,,,,Zoo Mangkel Zoo Geli Liat nya." tulis @Beta Amung.

"Aku suka, syukur 2 sing kecekel akeh dibariske kon koor toet toet megal megol asiiiik.(Aku Suka, syukur-syukur yang ketangkap banyak dan dibikin barisan sambil mengucapkan toet toet dan goyang pinggul)" cuit @Andi Wido.

Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI !

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI