Kehilangan Motor Untuk Ketiga Kalinya, Wanita Ini Bikin Sayembara Berhadiah

Sabtu, 19 September 2020 | 14:30 WIB
Kehilangan Motor Untuk Ketiga Kalinya, Wanita Ini Bikin Sayembara Berhadiah
Curhat pemilik motor yang kehilangan motornya untuk ketiga kalinya (Facebook)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kehilangan motor memang menjadi hal yang sangat menyakitkan. Apalagi motor tersebut belum lunas, jika sang pemilik mengambil jalur kredit.

Biasanya kehilangan motor ini ada banyak penyebab salah satunya kelalaian pemilik motor itu sendiri.

Pemilik kadang menaruh motornya sembarangan sehingga maling dengan leluasa bisa mencuri motor incarannya.

Kali ini, sebuah curhatan pemilik motor bikin nyesek. Curhatan yang diunggah oleh pemilik akun Facebook @Elviani viral di media sosial.

Baca Juga: Yamaha Jepang Tarik Peredaran NMax, Ada Apakah Gerangan?

Curhatan ini tentang sebuah kisah bahwa dirinya sudah kehilangan motornya untuk ketiga kalinya.

Penampakan motor Yamaha NMAX yang hilang digondol maling (Facebook)
Penampakan motor Yamaha NMAX yang hilang digondol maling (Facebook)

Motor-motor yang hilang antara lain Yamaha Jupiter MX, Kawasaki Ninja RR dan terbaru Yamaha NMAX.

Ia pun merasa nyesek karena motor yang hilang bukan motor murahan melainkan motor yang harganya lumayan tinggi.

Akhirnya ia berinisiatif untuk membuat sayembara berhadiah. Ia menawarkan uang Rp 10 juta sebagai hadiah buat siapa saja yang menemukan motornya.

Nah buat kalian yang menemukan motor tersebut, bisa kontak di akun Facebook miliknya secara langsung.

Baca Juga: Yamaha Tegaskan Tidak Ada Recall NMax Untuk Indonesia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI